Sistem one way atau satu arah arus balik lebaran ini dihentikan pukul 08.00 WIB pagi ini, Selasa (16/04). Rekayasa sudah tidak diberlakukan sesuai diskresi kepolisian atas pertimbangan arus lalu lintas telah lancar dan di bawah batas penerapan aturan.
- Imatul Imro'ah: Pemberdayaan Teknologi Sangat Penting Bagi Fatayat NU Blora
- KAHMI Dilantik, Publik Nantikan Kemaslahatan Bagi Umat
- Sebuah Mobil HRV Terbang Naiki Taman Di Depan Tugu Muda, Diduga Pengemudi Ngantuk
Baca Juga
Di ruas tol mulai Gerbang Tol Kalikangkung sampai dengan Cikopo-Palimanan (Cipali), setelah one way tidak berlaku, kembali akan dibuka dua arah.
Dirlantas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Sonny Irawan, menjelaskan pihaknya tidak memperpanjang kebijakan satu arah (one way) melihat kepadatan arus balik sudah semakin turun, presentase kendaraan berada di bawah batas aturan, sehingga rekayasa dihentikan atas perintah Korlantas Polri.
"Akhirnya berakhir pukul 08.00 tadi. Dari Korlantas tidak memutuskan untuk perpanjangan dikarenakan arus lalu lintas di bawah batas penerapan aturan," kata Sonny.
Pihak kepolisian dan Jasa Marga sendiri sampai saat ini terus melakukan pembersihan atau sterilisasi jalur di ruas tol agar siap dibuka lagi dua arah.
- Pembunuhan Karakter Pejuang Islam (3 - Final)
- Masjid Berusia 157 Tahun Yang Dibangun Hanya Dalam 4 Jam, Rahasia Dibalik Pertarungan Melawan Ular Penjaga
- Gercep, Desa Sidorejo Telah Membentuk Koperasi Merah Putih