- Dana Transfer Kepada Kabupaten Pati Terpotong Rp59 Miliar
- Terungkap! Sejak 2022, Jabatan 10 Kepala OPD Di Pati Kosong
- Untuk Perbaikan 16 Ruas Jalan, Pemkab Pati Sediakan Anggaran Rp 80 - Rp 90 Miliar
Baca Juga
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati menegaskan tidak akan ada penyelenggaraan perayaan malam pergantian tahun baru 2024, baik di pusat kota maupun di wilayah–wilayah lainnya.
Namun begitu, guna mengantisipasi perayaan yang dilakukan masyarakat, Forkompimda Pati tetap membangun pos pengamanan di dua titik lokasi yaitu di sekitar Alun–Alun Pati dan di wilayah Kecamatan Juwana.
Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro menyampaikan, kesiapsiagaan ini tak lepas dari potensi pergerakan masyarakat pada Liburan Nataru yang diperkirakan mengalami peningkatan hingga 143,65% dari tahun 2022.
Terlebih, Provinsi Jawa Tengah menjadi salah satu daerah tujuan perjalanan terbesar, yakni 13,8% (sekitar 14,86 juta orang) dan menjadi daerah asal pergerakan terbesar mencapai 13,21% atau sekitar 14,22 juta orang.
“Oleh karena itu, agar Posko Terpadu Nataru 2023/2024 pada titik strategis yang dilengkapi dengan fasilitas kesehatan 24 jam dan terhubung dengan Posko Terpadu Provinsi Jawa Tengah dapat beroperasi secara maksimal agar dapat memantau kondisi lalu lintas jalan serta memberikan layanan yang memadai bagi para pengendara”, jelasnya, (20/12).
Pj Bupati Pati juga menjabarkan, dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat perlu koordinasi untuk mengintensifkan peran aktif seluruh komponen masyarakat.
“Baik aparat keamanan (TNI/Polri), jajaran pemerintahan, pelaku usaha, dan lainnya untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat serta terjadinya potensi bencana baik banjir, longsor, atau kebakaran di wilayah rawan bencana”, pungkasnya.
- Jaga Kondusivitas Mudik Lebaran, Polres Karanganyar Patroli Dan Cek Pospam
- Pospam Terpadu Demi Mudik Makin Nyaman: Sajikan Bengkel Gratis, Pijat Relaksasi, Dan Kopi Curhat
- Antisipasi Lonjakan Arus Mudik, Polres Karanganyar Dirikan Pos Pam Di Pintu Tol