PT Astra Internasional menargetkan peningkatan penjualan dengan kehadiran Daihatsu New Terios sekitar 20 persen di Jawa Tengah pada tahun ini.
- Yasip Khasani: Gencar Menjaring Investasi
- Budayakan Inovasi di Lingkungan Perusahaan, Semen Gresik Raih Peringkat Excellent di Ajang IQPC 2023, Kuala Lumpur Malaysia
- Mantap! Sektor Pertanian Demak Peringkat Ke-Empat Se-Jawa Tengah
Baca Juga
“Peningkatan target tersebut dari angka pencapaian bulan ini,” ungkap Regional Head Jawa Tengah PT Astra International, Tbk-Daihatsu Sales Operation, Ferry, di Kota Semarang, Minggu (25/6).
Dia mengaku optimis penyegaran New Terios ini dapat semakin memacu penjualan khususnya di Jawa Tengah.
Penjualan unit Terios di Jawa Tengah tak lepas dari pandemi. Pada tahun 2019 tercatat sebanyak 1.764 unit. Lalu, penurunan pada tahun 2020 dengan total penjualan 1.111 unit, meningkat kembali pada 2021 mencapai 1336 dan tahun 2022 ditutup dengan 1301.
Sedangkan, lanjut dia, penjualan Terios di Jawa Tengah tahun ini memiliki total rata-rata penjualan 130 unit per bulan.
“Kami optimis penjualan bisa kembali lagi seperti sebelum Covid-19. Rata-rata bisa menjual 150 unit per bulan,” kata dia.
New Terios sebagai kendaraan UV (Sport Utility Vehicle) sudah menemani konsumen selama hampir 17 tahun di Indonesia.
Daihatsu Terios terus mendapat sambutan positif dari masyarakat dibuktikan dengan tujuh kali pembaruan diluncurkan.
“Terios adalah produk fenomenal dan kini hadir tiga penyegaran baru dari eksterior, interior, fitur keamanan dan keselamatan,” terang dia.
New Terios hadir dalam beberapa varian mulai dari varian X, R dan R custom.
“Tipe X menjadi favorit di Semarang karena dengan harga Rp250 juta konsumen sudah memperoleh kendaraan tipe SUV kapasitas tujuh penumpang,” terang Dodi
Menurut dia, New Terios sudah bisa dipesan untuk warga Kota Semarang dan sekitarnya mulai pekan ini. Produk tersebut baru saja diluncurkan di Jakarta pada awal bulan Juni.
- Penyegaran dari Daihatsu, Ini New Terios yang Sporty Adventure
- Penjualan Tembus 18.000 Unit, Daihatsu Duduki Pangsa Pasar Terbesar ke-2 di Jateng-DIY
- Mesin 1000 CC Daihatsu Siap Bersaing