Perancis Jadi Tujuan Ekspor Buah Tropis Indonesia

Potensi Indonesia sebagai penghasil aneka buah-buahan menjadi komoditi ekspor diminati negara Perancis. Umar Dani/RMOLJateng
Potensi Indonesia sebagai penghasil aneka buah-buahan menjadi komoditi ekspor diminati negara Perancis. Umar Dani/RMOLJateng

Potensi Indonesia sebagai penghasil aneka buah-buahan menjadi komoditi ekspor diminati negara Perancis.


Kepala Karantina Jateng Sokhib mengatakan buah-buahan yang diminati di Eropa seperti manggis, sawo, bengkoang, salak, kelapa kopyor termasuk buah tropis Indonesia sudah dikenal mendunia.

"Tak disangka, produk-produk tersebut sangat diminati di berbagai negara diantaranya Singapura, Malaysia dan Perancis" kata Sokhib Kamis (25/4)

Sokhib menjelaskan Perancis menjadi negara tujuan ekspor buah tropis asal Indonesia, seperti manggis, bengkoang, kelapa kopyor salak, Sawo, dan Mamey Sapota.

Sebelum mengirimkan buah-buahan itu ke Eropa , ungkap Sokhib, terlebih dahulu petugas karantina melakukan serangkaian pemeriksaan karantina Badan Karantina Indonesia melalui Karantina Jawa Tengah di satuan pelayanan Adi Soemarmo

"Hasilnya menunjukkan komoditi dinyatakan sehat dan aman untuk dikonsumsi dan siap terbang ke Perancis" kata Sokhib.

Lebih detailnya beberapa buah yang diperiksa dan mendapat sertifikasi yaitu buah manggis sebanyak 90 kg, buah sawo 37,6 kg, bengkoang 9 kg, salak 16 kg, kelapa kopyor 144 kg serta mamey sapote 75,8 kg senilai hampir 34 juta rupiah sebagai jaminan diterima ke negara Perancis.

Untuk diketahui buah Mamey Sapote (Pouteria sapota) atau yang dikenal sebagai sawo raksasa adalah buah yang berasal dari Meksiko, merupakan salah satu tanaman eksotis yang kini mulai marak dibudidayakan di Indonesia.

Buah Mamey Sapote, ini mampu tumbuh subur di Indonesia, sehingga banyak petani yang membudidayakan. 

Hasil panennya tidak kalah dengan jenis buah lainnya, diketahui satu buah mamey sapote yang dihasilkan di Indonesia dapat mencapai lebih dari satu kilogram beratnya.

Rasa daging buah yang manis dan legit menjadikan Mamey Sapote ini termasuk buah favorit Jawa Tengah, disamping jenis buah tropis lainnya di pasar luar negeri.