Peringati Hari Kartini, Puluhan Polwan Berkebaya Bagikan Bunga

Ada yang berbeda diempat lokasi ruang pelayanan Polrestabes Semarang Jumat (20/4). Puluhan Polisi Wanita (Polwan) yang saban harinya mengenakan Pakaian Dinas Harian (PDH), kali ini tampil beda.


Para Polwan dari berbagi satuan kerja ini mengenakan pakaian nasional saat melayani masyarakat di SPKT, SKCK, Ruang Loby Utama Polrestabes Semarang dan SATPAS Surat Ijin Mengemudi yang berada di kawasan Kota Lama Jalan Letjen Suprapto Semarang.

Penampilan yang berbeda puluhan Polwan ini sebagai bentuk memperingati hari Kartini pada tahun 2018. Menurut Senior Polwan yang juga menjabat sebagai Kabagren Polrestabes Semarang AKBP Restiana Pasaribu mengatakan bahwa sebagai Kartini masa kini dan berprofesi sebagai Polisi, pihaknya tetap akan menjadi pelindung dan pengayom, serta menjadi pelayan masyarakat.

"Diharapkan dengan menjadi pelayanan dan pengayom kepada masyarakat bisa mengaplikasikan sikap dan sifat kartini dalam melakukan emansipasi," ujar AKBP Pasaribu di Mapolrestabes Semarang Jumat, (20/4)

Dalam kegiatan tersebut puluhan Polwan juga membagikan bunga dan permen kepada masyarakat yang saat itu sedang melakukan permohonan pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan Surat Ijin Mengemudi (SIM).