Prabowo-Gibran Dapat Dukungan Pemuda Muhammadiyah di NTT

Calon Presiden 2024 Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden 2024 Gibran Rakabuming Raka. Dok
Calon Presiden 2024 Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden 2024 Gibran Rakabuming Raka. Dok

Sekitar 120 anggota muda Muhammadiyah dari Nusa Tenggara Timur (NTT) berkumpul di Celebes Resto, Kupang, untuk mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam Pemilu 2024.


Mereka tergabung dalam Brigade Prabowo-Gibran "Bergerak 1912", dipimpin oleh Ansar Dahlan. Ansar menyatakan dukungan ini berdasarkan kajian mendalam tentang rekam jejak dan program kedua calon.

Ia pun menekankan, kombinasi pengalaman Prabowo dan semangat milenial Gibran akan membawa kemajuan bagi Indonesia.

Keyakinan ini didasarkan pada interaksi langsung dengan warga NTT, termasuk komunitas Muhammadiyah, yang percaya visi dan misi pasangan ini paling sesuai dengan kebutuhan bangsa.

“Kami dari angkatan muda Muhammadiyah hari ini berkumpul untuk mendeklarasikan diri sebagai bagian dari Pak Prabowo dan juga Mas Gibran, bukannya mendukung begitu saja. Tapi kami sudah melalui tahapan kajian dan juga analisa yang sudah cukup lama. Selain itu, kami juga melihat track record dan juga program mereka, ” ungkap Ansar, dalam siaran rilisnya, Rabu (20/12). 

Menurutnya, dari ketiga pasangan calon (paslon) yang ada, Prabowo dan Gibran adalah paslon paling cocok untuk memimpin dan membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa besar, lebih maju, dan bisa bersaing dengan bangsa-bangsa lainnya.

“Pasangan Prabowo dan Gibran adalah pasangan yang paling ideal,” ujarnya.

Ansar lanjut menjelaskan, hal-hal yang tentu menjadi modal dasar untuk para memimpin untuk bisa membawa Indonesia menjadi bangsa disegani.

Selain pengalaman Prabowo, ada juga sosok Gibran merupakan representasi dari generasi milenial dengan pengalaman sebagai Wali Kota Solo dan diketahui mereka memiliki niat tulus untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara.

“Perpaduan antara pengalaman pak Prabowo dan niat yang tulus dari Mas Gibran lah yang akan membuat seluruh warga NTT, termasuk warga Muhammadiyah dan juga generasi milenial akan memilih pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming,” tegas Ansar.

Ansar mengungkap berani dengan tegas menyatakan hal ini, karena dirinya sudah turun dan mendengarkan secara langsung dari masyarakat NTT, termasuk dari para warga Muhammadiyah.

“Mereka katakan bahwa visi misi dan program dari pasangan Prabowo dan Gibran adalah yang paling pas," ungkap Ansar.

Oleh karena itu, Ansar sangat yakin dan percaya bahwa pasangan Prabowo-Gibran akan mampu memenangkan kontestasi Pilpres 2024 dalam satu putaran.

Dukungan dari masyarakat muda yang juga menjadi bagian Muhammadiyah di NTT ini tentunya menjadi salah satu bentuk dukungan yang akan menjadi amunisi, guna menggaet masyarakat dari timur, masyarakat Muhammadiyah, juga para kaum pemuda dalam mendorong suara Prabowo-Gibran ke depannya.