PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (BPRB) bekerja sama dengan Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Kecamatan Borobudur menyalurkan bantuan air bersih ke 25 dusun.
- Kapolri Resmikan Monumen Jenderal Polisi Hoegeng di Pekalongan
- Puluhan Warga Juwana Kembali Demo Tuntut Perusahaan Pengelolaan Limbah Tutup
- Acara Ngunduh Mantu Putra Bupati Disiapkan Pengamanan Ketat dan Rekayasa Lalu Lintas
Baca Juga
Meliputi delapan desa terletak di Kecamatan Borobudur yakni, Wringinputih, Kembanglimus, Tegalarum, Giritengah, Karanganyar, Ngadiharjo, Majaksingi dan Candirejo.
Sekretaris PT TWC, AY Suhartanto mengatakan, bantuan 28 truk tangki air bersih setara 112.000 liter disalurkan untuk merespon kondisi kekeringan yang dialami masyarakat 25 dusun tersebut.
"Bantuan sebagai wujud kepedulian kami dan semoga pengadaan air bersih ini bisa meringankan beban masyarakat di sekitar destinasi Candi Borobudur," ujar Suhartanto.
Menurut Ketua FPRB Borobudur, Nur Fauzan, sejak enam bulan lalu kawasan tidak diguyur hujan dengan intensitas yang memadai, sehingga sumber air milik warga di wilayah Borobudur mengualami kekeringan.
"Kami mendistribusikam air bersih 3 kali dalam sehari dan terus kami lakukan berbulan-bulan, sampai nanti turun hujan dalam intensitas yang tinggi dan lama. Karena hujan selama seminggu belum tentu air langsung muncul," ucapnya.
Kadus Prembulan, Desa Tegalarum, Rifai mengaku senang melihat masyarakat Prembulan mendapat bantuan 8.000 liter air bersih dari PT TWC. "Bantuan itu bisa memenuhi kebutuhan 280 keluarga di dusun ini," tuturnya.
- Belasan Anak Ikuti Khitan Sehat Presisi Polres Salatiga
- BCA Melalui PMI Solo Donasi 40 Tangki Air Bersih
- Pemkot Salatiga Pentasyarufan ZIS