Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 04 Kabupaten Magelang selalu terlibat aktif dalam agenda nasional tahunan, Lebaran.
- Antisipasi Banjir Cepu, Pemkab Blora Bangun Embung Nglebok
- APBD 2023 Masih Fokus Pemulihan Ekonomi dan Penanganan Infrastruktur Mendesak
- Perkuat Silaturahmi, Majelis Jash An Nur Batang Gelar Halal Bi Halal 1446 H
Baca Juga
Terutama di pos-pos pemantauan arus mudik dan arus balik yang dilaksanakan Pemkab Magelang.
“Semoga kehadiran kami benar-benar dapat membantu pemantauan arus mudik dan arus balik Lebaran bersama petugas dari lintas instansi," kata Ketua RAPI Wilayah 04 Kabupaten Magelang, Mul Budi Santoso, Senin (9/5).
Menjelang masa akhir pemantauan arus balik Lebaran, pengurus RAPI melakukan kunjungan ke Posko Terpadu Dinas Perhubungan di Taman Anggrek, Mendut, kawasan Kota Mungkid.
“Kami juga ajak teman-teman yang lagi piket untuk bermain game agar tidak jenuh," kata Mul Budi Santoso.
Dari Mendut rombongan berkeliling ke Pospam lain di wilayah Magelang. Selain itu, juga membagikan bingkisan snack dan kopi untuk petugas yang berjaga. Seperti di kawasan wisata Ketep Pass, yang diterima Kapolsek Sawangan, AKP Tugimin. Turut serta dalam rombongan tadi, adalah Pengurus Daerah RAPI Jateng, Ida JZ 11 IDA.
Selain itu, kata dia, RAPI juga mengirim personil untuk bantuan Komunikasi (Bankom) ke posko-posko arus mudik dan balik. Juga memasang perangkat radio komunikasi untuk memudahkan komunikasi yang cepat.
"Alkom yang kami pasang itu, meliputi radio 2 meter band, dengan memakai Radio Pancar Ulang atau Repeater yang dipasang di Desa Kebonlegi Kecamatan Kaliangkrik. Harapan kami alkom dapat dipergunakan sampai pelosok wilayah Kabupaten Magelang. Sehingga tak ada lagi istilah blank spot,” harapnya
- Ketep Pass Destinasi Wisata Andalan Pemprov Jateng
- Dipilih Jadi Tuan Rumah Anugerah Pariwisata 2022, Dirut Ketep Pass: Dongkrak Pariwisata Jateng