Sebanyak 600 atlet renang dari 71 klub se-Jawa Tengah berlomba jadi yang terbaik dalam Lomba Renang Krapprov dan Taruna Bupati Cup III 2023 yang diselenggarakan di Kabupaten Batang pada Sabtu (9/12).
- Tim Voli Jakarta Bhayangkara Presisi Raih Runner Up Asian Men’s Club Volleyball Championship
- Menpora : Target Utama Olahraga Prestasi Indonesia adalah Olimpiade
- PUD Aneka Usaha Tambah Kolam Khusus Perempuan Untuk Tingkatkan Kenyamanan Pelanggan
Baca Juga
Lomba ini menjadi ajang bagi para atlet untuk menunjukkan keterampilan dan kemampuan mereka di kolam renang DTW THR Kramat.
Penjabat Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, yang membuka acara ini secara resmi, mengungkapkan apresiasinya terhadap antusiasme peserta dan penonton yang membanjiri lokasi lomba.
Ia berharap lomba ini dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga renang di Batang.
“Kami juga berkomitmen untuk memperbaiki fasilitas kolam renang prestasi yang rusak akibat puting beliung tahun lalu, serta membangun tribun untuk menampung penonton yang semakin banyak,” kata Lani.
Lani juga menekankan pentingnya menjaga semangat sportivitas dan persaudaraan di antara para peserta.
“Lomba ini bukan hanya untuk bersaing, tetapi juga untuk bersatu dan saling belajar,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Lomba Renang , Andang, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Batang dan sponsor yang telah mendukung terselenggaranya lomba ini.
Ia mengatakan bahwa lomba ini merupakan momentum untuk mencari bibit atlet renang yang berpotensi.
“Kami berharap lomba ini dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga renang dan melahirkan atlet-atlet renang yang dapat mengharumkan nama Batang di tingkat nasional maupun internasional,” kata Ketua Aquatic Kabupaten Batang itu.
Andang juga mengakui bahwa cuaca yang kurang mendukung menjadi salah satu kendala dalam penyelenggaraan lomba ini. Namun, ia mengapresiasi antusiasme peserta yang tetap semangat dan berprestasi.
“Lomba ini menjadi ciri khas dari Kabupaten Batang yang selalu menggelar event-event olahraga yang berkualitas,” tutur Andang.
- Haornas Ke-41, Pj Bupati Batang Pimpin Gowes Bareng Ratusan Warga Keliling Kota
- Lani Dwi Rejeki, Pj Bupati Batang yang Raih Penghargaan Kinerja Terbaik Tingkat Nasional
- Meriahnya Karnaval HUT RI Kabupaten Batang, Marching Pring hingga Tari Babalu Hibur Ribuan Warga