Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang menggelar Job Fair 2024 di Lapangan Tenis Indoor kompleks Sport Center (Gelora Sanden) Kota Magelang. Job fair diikuti 50 perusahaan baik lokal, regional, dan nasional.
- Tim DKK Salatiga Tinjau Langsung Dapur Rutan Salatiga
- AMF Banjarnegara Beri Bantuan ke Korban Bencana di Desa Ratamba
- Dekranasda dan Pemkot Semarang Gelar Kompetisi Kita Pemuda
Baca Juga
Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Magelang, Wawan Setiadi berharap, kegiatan yang dibuka selama 2 hari (14--15 Mei 2024) dapat mengurangi angka pengangguran di Kota Magelang.
Dia menyebut, hingga akhir 2023, angka pengangguran terbuka di Kota Magelang mencapai 5,25 persen atau sebanyak 3.600 orang.
"Setiap tahun angka pengangguran selalu turun, dan diharapkan tahun ini kembali turun. Penurunan angka pengangguran di Kota Magelang masul tiga besar di Jawa Tengah," katanya.
Adapun jumlah lowongan kerja yang dibuka dalam Job Fair 2024 sebanyak 4.439 formasi dan 186 jabatan. Angka itu ditawarkan oleh 50 perusahaan yang bergerak di berbagai bidang usaha.
Antara lain, manufaktur garmen, bahan bangunan, retail konstruksi, jasa keuangan, food & breverage, hospitality, serta bidang komunikasi dan internet provider.
"Target kami, job fair kali ini bisa menyerap lebih banyak tenaga kerja asal Kota Magelang, atau sekitar 1.500 orang. Meski yang datang ke sini, sebagian dari Salatiga, Temanggung, Yogyakarta, serta Kabupaten Magelang," ujarnya.
Dalam job fair ini juga diisi talkshow. Ada juga pegawai perusahaan yang langsung melakukan wawancara serta psikotes. Melalui Job Fair, diharapkan dapat menyerap pengangguran lulusan SMA/SMK/Diploma/sarjana.
Dari sekitar 3.600 orang pengangguran, karena 58 persen (2.100 orang) adalah lulusan SMA/SMK. Maka, menjadi tugas bersama seluruh pemangku kepentingan untuk menurunkan angka pengangguran.
"Kami tidak tahu lowongan apa saja yang terisi melalui event ini. Hanya berharap memberikan manfaat kepada masyarakat luas, terutama bagi para pencari kerja," kata Eny Kusumawati, staf Disnaker Kota Magelang.
- Betulkah Retret Kepala Daerah Akan Efektif Tingkatkan Kinerja? Begini Menurut Pengamat Undip
- Ratusan Tenaga Kerja Asing Masuk Batang, Pemkab Tingkatkan Pengawasan Lewat Retribusi
- Bulan Dana PMI 2024 Kota Magelang Ditarget Rp1 Milyar