Satlantas Polres Batang Siapkan 6 Pos Hadapi Nataru 2023

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batang mulai persiapan menghadapi libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Total ada enam pos yang akan didirikan untuk menghadapi Nataru. 


"Berdirinya nanti mulai tanggal 20-an Desember di lima titik," kata Kasatlantas Polres Batang, AKP Agus Pardiyono Marinus di kantornya, Kamis (8/12). 

Ia merinci ada lima pos pengamanan  (pospam) dan satu pos pelayanan di alun-alun Batang. Lima pospam antara lain kalibeluk, dua pos di rest area tol,  kandeman dan luwes. 

Agus menyebut pada natal kali ini, pihaknya fokus di jalan tol. Alasannya, selain menjadi titik lelah, biasanya ada kepadatan kendaraan di rest area tol. 

"Untuk pembatasan istirahatnya agar bisa bergantian," jelasnya. 

Di sisi lain, Pelaksana Tugas Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Batang Lilik Setyawan di Batang, menyebut sudah memasang rambu-rambu di titik strategis. Pihaknya juga siap memantau di lokasi tempat wisata. 

Pihaknya menyiagakan sekitar 30 petugas untuk mengamankan lokasi objek wisata saat libur Natal dan Tahun Baru.