Stadion Citarum akan diserahkan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang ke Persatuan Sepakbola Indonesia Semarang (PSIS Semarang) untuk dijadikan basecamp tempat latihan. Beberapa tahun ini, Stadion Citarum disewakan kepada pihak ke-3, namun kontraknya saat ini sudah habis.
- Karanganyar Juara Umum POPDA Karisidenan Surakarta 2025, Total Tujuh Medali
- Keren, Suporter Panthera SMP MuhPK Raih Juara 3 Liga Solo 2025
- Menang Telak 3-0 Membuka Peluang Persibat Lolos 32 Besar
Baca Juga
Dukungan Pemkot Semarang tersebut diberikan agar PSIS Semarang semakin berprestasi. Musim ini perjuangan Tim Mahesa Jenar belum berakhir karena masih berusaha memperebutkan klasemen empat besar Liga 1 2023-2024 jelang akhir kompetisi.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu saat lakukan tinjauan untuk mengecek Stadion Citarum mengatakan kewenangan pengelolaan Stadion Citarum akan dikembalikan ke Manajemen PSIS.
Ketika dikelola PSIS, Pemkot Semarang nantinya tidak akan mencampuri urusan pengelolaan termasuk jika akan disewakan.
"Stadion Citarum 'kan sewanya dari pihak ke-3 akan berakhir ya? Sehingga, sesuai komitmen kami bahwa Pemkot Semarang juga mendukung PSIS agar terus meningkatkan prestasi," ucap Mbak Ita.
Namun, Pemkot Semarang dengan melibatkan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) akan mengkaji tarif sewa stadion bersama-sama dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
Setelah dikelola PSIS, Mbak Ita berharap, stadion dan fasilitas bisa digunakan sebaik mungkin agar prestasi diraih lebih baik dan semakin jadi kebanggaan bagi para fans serta Kota Semarang.
"Kami akan berusaha memberikan yang terbaik agar PSIS dapat terus mengharumkan nama Kota Semarang di kancah persepakbolaan nasional," kata Wali Kota Semarang itu.
Sementara itu perwakilan PT Mahesa Jenar, Danur Rispriyanto mewakili manajemen berterimakasih atas dukungan yang diberikan Pemkot Semarang.
"Kita dari manajemen PSIS Semarang terima kasih atas perhatian dari Ibu Wali Kota. Stadion Citarum ini sudah biasa digunakan klub-klub anggota PSIS untuk latihan. Dan bisa kembali lagi melakukan kegiatan. Jadi, sebenarnya fasilitas Stadion Citarum merupakan milik bersama bareng-bareng untuk Semarang ya, bukan untuk PSIS saja tapi bagi semuanya. Kita masih akan melanjutkan diskusi bersama Ibu Wali bagaimana yang terbaik untuk semuanya," kata Danur.
- Menata Impian Lolos Sekolah Kedinasan Dan TNI-POLRI
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Siap Sukseskan Peringatan May Day 2025, Pemkab Tegal Siapkan Sejumlah Acara