Memanfaatkan momen Ramadan, PUDAM Tirta Lawu Karanganyar gelar Safari Ramadan secara bergiliran di unit-unit PUDAM yang ada di wilayah Karanganyar.
- Rober Christanto dan Prihanto Ambil Berkas Bareng, Sinyal Cabup-Cawabup Karanganyar?
- Ini Alasan Prihanto Tak Maju Lagi Dalam Bursa Ketua Askab PSSI Karanganyar
- Jelang Pilkada Karanganyar, Partai Golkar Pecah Kongsi?
Baca Juga
Dimana Direktur Utama PUDAM Tirta Lawu Karanganyar Prihanto hadir langsung waktu berbuka puasa saja bersama karyawan dan masyarakat sekitar dimana unit cabang PUDAM Tirta Lawu berada.
Sudah ada beberapa unit yang disambangi dalam kegiatan Safari Ramadan. Seperti di unit Jenawi, unit Jumantono, Matesih, Karangpandan dan unit Jaten.
Selama menunggu waktu berbuka, Prihanto juga melakukan pengecekan terkait layanan PUDAM Tirta Lawu di lokasi yang dikunjungi. Dengan menanyakan langsung pada masyarakat sekitar, mulai dari kondisi air bersih, pelayanan PUDAM.
"Kita tidak hanya sekedar menggelar Safari Ramadan, tapi kita juga sedikit menampung aspirasi dari masyarakat sekitar, apakah aliran air lancar atau tidak," jelas Prihanto, Jumat (22/3).
Untuk itu Prihanto mengajak langsung Direktur Teknik dan Umum untuk bisa menjadi bahan evaluasi dirinya untuk menata PUDAM Tirta Lawu jauh lebih baik lagi kedepannya.
"Kita ingin mendengar masukan dari masyarakat. Dan Alhamdulillah, setiap kita mengadakan Safari Ramadhan tanggapannya positif. Dan selalu mendoakan semoga PUDAM ini selalu jaya," pungkas Prihanto yang juga komandan SAR Karanganyar.
Dalam Safari Ramadan di tahun 2024, sebanyak 100 paket sembako juga dibagikan pada warga masyarakat yang hadir sebagai bentuk kepedulian PUDAM Tirta Lawu.
- Lestarikan Tradisi, Keraton Surakartara Gelar Khataman Al-Qur'an Dan Pembagian Zakat Fitrah
- Bupati Sukoharjo Bagikan Paket Sembako Dalam Rangka Amaliyah Ramadan
- Wawali Iswar Aminuddin Apresiasi Bazar Ramadan Muktiharjo Kidul