Lezatnya Street Food dan Makanan Berbuka Puasa di Hotel Santika Selama Ramadan 2024

Suasana hidangan berbuka puasa di Hotel Santika. Bakti Buwono/RMOLJateng
Suasana hidangan berbuka puasa di Hotel Santika. Bakti Buwono/RMOLJateng

Selama Ramadan 2024, Hotel Santika Pekalongan mengundang para tamu untuk menikmati hidangan lezat saat berbuka puasa. Setiap harinya, menu di hotel akan berbeda dengan berbagai sajian.


"Hotel Santika Pekalongan menghadirkan ragam hidangan khas Timur Tengah yang pasti menggugah selera. Mulai dari kebab, hummus, hingga falafel, para tamu dapat merasakan cita rasa autentik dari benua Arab yang memanjakan lidah," kata PR Hotel Santika Pekalongan Diah Astika Dewi, Jumat (22/3).

Tak ketinggalan, hotel ini juga menawarkan hidangan khas Indonesia yang lezat. Dari rendang, sate, hingga gado-gado, semua dapat dinikmati di sini.

Hotel Santika Pekalongan menyediakan beragam makanan jalanan yang mengingatkan pada masa kecil. 

Nikmati juga telur gulung, martabak, dan jasuke yang biasanya dijajakan di tepi jalan. Yang pasti, suasana Ramadan semakin meriah dengan kehadiran menu-menu street food yang menggugah selera.

"Di Ramadan kali ini, kita menghadirkan beberapa stall yang menyajikan hidangan Arab, jajanan pasar untuk takjil, dan sentuhan nusantara. Sebagai bagian dari branding Santika, terdapat sekitar 50 menu yang tersedia setiap harinya. Tema yang diusung tahun ini adalah Semarak Ramadan dengan harga Rp138 ribu," tuturnya.

Konsep buka bersama di Hotel Santika Pekalongan menghadirkan berbagai hidangan street food, seperti telur gulung dan berbagai makanan khas nusantara. 

Semua ini bertujuan untuk menyemarakkan bulan Ramadan dan menjadikan momen berbuka puasa lebih berkesan.