Sowan Ke Mantan Wali Kota Salatiga, Yasip Khasani Dan Jajaran: Ingin Belajar dan Minta Wejangan

Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani Beserta Istri, Anita Nofiana, Sowan Dibalut Silahturahmi Ke Kediaman Mantan Wali Kota Salatiga Yuliyanto, Rabu (17/4). Erna Yunus B/RMOLJateng
Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani Beserta Istri, Anita Nofiana, Sowan Dibalut Silahturahmi Ke Kediaman Mantan Wali Kota Salatiga Yuliyanto, Rabu (17/4). Erna Yunus B/RMOLJateng

Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani mengaku ingin belajar dan mendapatkan wejangan dari mantan Wali Kota Yuliyanto.


Ungkapan ini disampaikan Yasip saat petinggi Pemkot Salatiga dikomandoi Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani beserta istri, Anita Nofiana, sowan dibalut silahturahmi ke kediaman mantan Wali Kota Salatiga Yuliyanto, Rabu (17/04).

Dalam kunjungan silahturahmi pasca Lebaran ini, Yasip Khasani dan istri, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti dan para asisten Wali Kota dan Setda.

Rombongan Pemkot Salatiga diterima sendiri mantan Wali Kota Salatiga, Yuliyanto beserta istri, Titik Kirnaningsih.

Dialog ringan pun terjalin dibalut canda tawa. Titik Kirnaningsih menyampaikan terimakasih telah dikunjungi.

Disampaikan Yasip, kedatangannya ke kediaman tokoh masyarakat sekaligus senior di pemerintah berharap mendapat ilmu sekaligus dirinya bekal dirinya sebagai Pj Wali Kota.

"Pertama, kita kalau bertemu sudah sering tapi momentum seperti ini saya mengajak jajaran Pemkot Salatiga untuk silaturahmi dengan para senior termasuk dengan Pak Yuli kita juga ingin berkunjung ke beberapa pejabat lainnya. Selain silaturahmi kedua, kami juga ingin belajar sekaligus mendapatkan wejangan pada sisa jabatan saya. Dan memohon nasehat sehingga bisa memberikan landasan yang sesuai," terang Yasip.

Momentum silahturahmi ini, tidak hanya wujud mempererat jalinan komunikasi tapi juga saling memaafkan dan memperbaiki kualitas antara pemerintah kota dengan tokoh masyarakat.

Sementara, mantan Wali Kota Yulianto secara pribadi dan keluarga menyampaikan rasa terharu dan terima kasih yang dalam atas inisiatif Pj Wali Kota Yasip Khasani beserta istri dan jajaran untuk menyambangi dirinya yang kini kembali sebagai warga Salatiga.

"Kegiatan ini sangat baik, memperkokoh silaturahmi di tengah kota yang heterogen sekaligus dapat memperluas hubungan persaudaraan,"  papar Yuliyanto.

Disinggung apakah percakapan ada menyinggung perpolitikan Salatiga yang sesaat lagi menghadapi Pilkada, Yuliyanto hanya tersenyum.

Dalam daftar kunjungannya, Pj Wali Kota Salatiga beserta istri didampingi pejabat Pemkot Salatiga melakukan anjangsana ke sejumlah mantan pejabat Salatiga yakni Dr. Muh Haris, Sri Sejati, Fakruroji, Agus Rudianto, H. Sutedjo, Hj Diah Sunarsasi.