Pasangan Agustina Wilujeng-Iswar Aminuddin unggul dalam penghitungan quick count Pilwakot Semarang 2024. Menurut data di desk Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang di atas 90 % lebih, Agustin-Iswar unggul dalam quick count, mendapatkan hasil 57,36 %, sementara Yoyok-Joss memperoleh 42,64 %.
- KPU Batang Segera Kembalikan Sisa Anggaran Pilkada
- Tingkatkan Kualitas Pemilu, KPU Grobogan Gelar FGD
- Efisiensi Anggaran, Mobil Dinas KPU dan Bawaslu Segera Ditarik
Baca Juga
Agustina Wilujeng pun menyampaikan terima kasih dengan dukungan dari para pendukungnya. Hasil didapatkan, ia meminta, dikawal bersama sampai penetapan KPU.
"Saya mengucapkan terima kasih dukungan dan partisipasinya dari pendukung di Pilkada Kota Semarang 2024. Kita kawal suara kita sampai hari penetapan di KPU," tegas Agustin.
Termasuk kepada warga Kota Semarang, Agustin berterima kasih Agustin-Iswar telah didukung.
"Kita sampaikan salam bagi seluruh keluarga di rumah salam hormat kepada semuanya. Terima kasih telah memberikan suaranya kepada Agustin-Iswar," ucap Agustin lagi.
Acara deklarasi kemenangan pasangan Agustin-Iswar itu diwarnai sujud syukur para relawan pendukungnya.
- Rombongan Bhikkhu Thudong Tiba di Semarang
- Tokoh Karanganyar dan Elemen Buruh Kecam Aksi Anarkisme di May Day Semarang
- Ramai-ramai Kecam Aksi Anarkis Anarko, Gerindra Jepara: Usut Tuntas!