Tangani Covid-19, Polres Demak Turunkan Satgas Emak-emak

Polres Demak mengukuhkan emak-emak anggota Satgas Covid-19/RMOLJateng
Polres Demak mengukuhkan emak-emak anggota Satgas Covid-19/RMOLJateng

Polres Demak membentuk Satgas Penanganan Covid-19 di tingkat desa, dengan melibatkan emak-emak (ibu- ibu) guna menekan kasus aktif Covid 19 di Kabupaten Demak.


Satgas akan bertugas melakukan sosialisasi vaksinasi massal hingga ke tingkat RT.

"Relawan yang beranggotakan bhabinkamtibmas, babinsa, kepala desa, mitra kepolisian, dan emak-emak yang menjadi ikon di setiap lingkungan," ujar Wakapolres Demak, Kompol Johan Valentino Namuru, Kamis (15/7) sore.

Selain itu, relawan ini bertugas lebih aktif ke lingkungan untuk memastikan warga menjalankan protokol kesehatan saat beraktifitas. 

"Intinya ini terobosan baru kami,  melibatkan emak-emak untuk woro woro warga agar mematuhi protokol kesehatan dan ikut vaksin," tambah Johan.

Dari data Satgas Penanganan Covid-19, kasus harian di Kabupaten Demak mengalami penurunan 45 kasus, dan pasien sembuh bertambah mencapai 135. Untuk kasus aktif Kabupaten Demak tercatat 395 kasus, per tanggal 15 Juli 2021.