Tim barongsai Sparta Polresta Surakarta tampil cantik di depan Presiden RI Joko Widodo bertepatan dengan Tahun Baru Imlek 2574 sekaligus berpartisipasi dalam Jalan Sehat 1 Abad NU, Minggu (23/1).
- Gandeng Tiongkok, Presiden RI Resmikan KEK Industropolis Batang
- Surat Terbuka untuk Presiden RI, Jangan Pangkas Anggaran Warga Miskin dan Keselamatan!
- Fenomena PILKADA dan PILPRES
Baca Juga
Dalam even jalan sehat NU, tim barongsai Sparta diberi tugas menyambut Presiden dan rombongan tamu VIP di garis finish di depan gerbang Pura Mangkunegaran.
Seluruh pemain tampil cantik dan maksimal, nampak Presiden RI Joko Widodo puas dan menyambut penampilan Barongsai Sparta dengan antusias, termasuk Jan Ethes cucu Presiden, meski mengaku takut.
"Wedi (takut), gede (besar)," kata Jan ethes saat ditanya didepan awak media.
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi,SIK.MH.MSi. mengaku bangga Tim Barongsai Sparta Polresta Surakarta, berkesempatan bisa tampil di depan Presiden RI, Kapolri dan rombongan saat kegiatan jalan sehat Porseni NU.
"Apalagi penampilan barongsai sparta mendapatkan apresiasi dari Presiden RI, Ibu Iriana serta bapak Kapolri tadi," ungkapnya.
Kapolresta Surakarta menambahkan sebelumnya tidak pernah menyangka, kalau Tim barongsai Sparta Polresta Surakarta bisa dipilih untuk tampil menyambut didepan Presiden RI di garis finish.
Tim pun berusaha tampil total agar memberikan kesan karena tampil di depan orang nomor satu di negeri ini. Walaupun diakui hanya latihan dalam waktu singkat.
“Persiapannya cuma lima hari, tapi karena memang terbiasa latihan jadi tidak ada kendala yang berarti bagi Tim Barongsai Sparta Polresta Surakarta," pungkasnya.
- Gandeng Tiongkok, Presiden RI Resmikan KEK Industropolis Batang
- Kunjungi Jokowi di Solo, Mahathir Ingat Soeharto
- Surat Terbuka untuk Presiden RI, Jangan Pangkas Anggaran Warga Miskin dan Keselamatan!