Toko perlengkapan alat pertanian Aneka Teknik Jl. Raya Panjatan Kecamatan Karanganyar Kebumen milik Ivander Jovian (59) dilaporkan terbakar.
- Kebumen PPKM Level 3, Kapolres: Prokes Jangan Lengah
- Mayat Perempuan Ditemukan Mengambang di Pantai Kebumen
- Kebakaran Di Kebumen, Polisi Temukan Tiga Titik Korsleting Listrik
Baca Juga
Peristiwa kebakaran terjadi pada hari Kamis (19/8) sekitar pukul 17.00 WIB saat semua karyawan telah kembali pulang ke rumah masing-masing.
Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasi Humas Polres Iptu Tugiman, meski tak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai satu miliar Rupiah.
Hingga sampai saat ini, Polres Kebumen masih menyelidiki kasus penyebab kebakaran tersebut.
"Masih kita selidiki untuk penyebab kebakaran ini. Polres dan Polsek semalam langsung menuju ke lokasi," jelas Iptu Tugiman, Jumat (20/8).
Menurut sejumlah saksi, kebakaran berawal saat warga mecium bau hangus selanjutnya diikuti kepulan asap dari dalam toko.
Proses pemadaman, melibatkan 10 mobil tangki pemadam kebakaran. Api baru bisa dijinakkan sekitar pukul 18.30 WIB.
Namun sejumlah peralatan pertanian seperti mesin sedot air, Jenset, mesin traktor, mesin diesel, mesin penggiling beras, mesin pencabut bulu ayam, sparepart diesel, sparepart traktor, oli, rol selipan padi, ban selipan, dan seperangkat alat power tool, mesin steam dan uang tunai kurang lebih Rp 6 juta hangus terbakar.
- Bus PO Haryanto Terbakar di Tol Krapyak
- Pabrik Kayu di Genuk Terbakar, Kobaran Api Terlihat dari Jauh
- Dibantu TNI, Polsek Sambi Bersama Warga Bahu Membahu Padam Api