Karanganyar menjadi salah satu tempat favorit bagi Mantan Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Lebih dari tiga kali SBY memilih melepas penat di Tawangmangu. Terakhir kali berkunjung ke Tawangmangu, usai perhelatan Pilkada Gubernur DKI beberapa waktu lalu.
- Anas Hidayat Resmi Nahkodai DPRD Banjarnegara, Segini Harta Kekayaannya
- Istri Mantan Kapolri Hoegeng Minta Ganjar Selalu Sederhana
- Masih Main Mata, Nasdem Tak Serius Capreskan Jokowi
Baca Juga
Kini, SBY bersama ibu Ani Yudhoyono, dan putra pertamanya Agus Harimurti Yudhono (AHY) berada di Tawangmangu Karanganyar sejak hari Selasa (23/10) sore kemarin. Rombongan tiba dengan menggunakan bus berdesai khusus bergambar SBY .
Informasi yang dihimpun RMOLJateng dari berbagai sumber, SBY beserta keluarga berada cukup lama di Karanganyar. SBY dijadwalkan akan menghadiri sejumlah agenda di Tawangmangu hingga Jumat mendatang.
Seperti sebelumnya saat berkunjung ke Tawangmangu beberapa waktu lalu, SBY juga menginap di salah satu villa milik pengusaha tekstil ternama di kota Solo. Kabarnya putra SBY, Agus Harimurthi Yudhono (AHY) juga berencana untuk naik ke puncak Lawu.
Ada sejumlah agenda yang nantinya dihadiri SBY diantaranya beramah tamah dan makan malam bersama tokoh masyarakat di lokasi wisata rumah Astiri.
Sementara itu Ketua DPW Demokrat Jawa Tengah, Rinto Subekti melalui pesan singkatnya kepada RMOLJateng menyebut kehadiran ketua umum partai Demokrat ke Karanganyar menghadiri acara rakorda dan pembekalan para calon anggota legislatif wilayah Jawa Tengah.
"Nanti, Jumat tanggal 26 beliau (SBY) akan hadir dalam rakorda Jateng dan penataran caleg se Jawa Tengah," jelas Rinto, Rabu (25/10).
Selain memberikan pembekalan pada kader juga calon legislatif dari partai Demokrat juga di hadiri ketua dan sekretaris DPC Partai Demokrat se Jawa Tengah untuk mendengarkan pengarahan secara langsung oleh sang ketua umum. Sebelumnya SBY juga akan bertemu dengan tokoh guru honorer di Tawangmangu.
- Dua Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Rembang Gelar Kampanye Akbar
- Polres Wonogiri Kawal dan Amankan Proses Rekapitulasi Pemilu 2024 di KPU
- Cabup Batang Faiz Kurniawan Siap Naikkan Tunjangan Guru Madin Dua Kali Lipat, Jadi Rp 2,4 Juta