Wapres Gibran Tinjau Progres Pembangunan Waduk Jlantah Jatiyoso

Wapres Gibran tinjau perkembangan waduk Jlantah. Istimewa
Wapres Gibran tinjau perkembangan waduk Jlantah. Istimewa

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meninjau pembangunan Bendungan Jlantah, di kecamatan Jatiyoso, Karanganyar, Jumat (27/12). Wapres Gibran tiba di Bendungan Jlantah sekitar pukul 10.00 WIB.


Disambut langsung Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) Maryadi Utama dan Pj Bupati Karanganyar, Timotius Suryadi. 

Dalam kunjungannya Wapres Gibran juga didampingi Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Pangdam 4 Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi, dan Pj Bupati Karanganyar Timotius Suryadi. 

Setibanya di lokasi Wapres Gibran mendengarkan penjelasan dari Kepala BBWSBS terkait perkembangan pembangunan bendungan yang telah dikerjakan sejak 2019 lalu dengan anggaran senilai 1,025 triliun rupiah. 

Keberadaan Gibran tidak lama, kemudian bergeser ke salah satu pabrik di wilayah Wonogiri bersama rombongan. 

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) Maryadi Utama menjelaskan kunjungan Wapres untuk memastikan pembangunan bendungan Jlantah dapat rampung pada akhir tahun 2024. 

"Hari ini adalah kunjungan Wapres ke Bendungan Jlantah untuk memastikan Bendungan ini bisa diselesaikan sampai akhir tahun ini," paparnya kepada wartawan. 

Menurutnya Wapres meminta segera berkoordinasi terkait pemanfaatan baik irigasi, air baku, PLTS untuk segera disosialisaaikan. 

"Saat ini progres pembangunan bendungan sudah menyentuh angka 98,6 persen. Pengerjaan pembangunan hanya tinggal menyisakan proses finishing," imbuhnya. 

Rencananya, Bendungan Jlantah akan diresmikan presiden Prabowo pada 7 Januari 2025 mendatang setelah seluruh pembangunan selesai. 

"Bandungan Jlantah kedepannya akan dimanfaatkan untuk sejumlah pelayanan masyarakat, mulai dari Irigasi, PLTS, serta pariwisata," pungkasnya.