1.470 Bantuan RTLH Sukoharjo 2019 Lengkap Diserahkan

Dipenghujung tahun 2019, Pemkab Sukoharjo sudah merampungkan penyerahan bantuan untuk 1.470 kepala keluarga (KK) penerima bantuan stimulan peningkatan kualitas Rumah Tidak Layak Huni ( RTLH ).


Tahap pertama, diserahkan sebanyak 789 bantuan pada bulan Nopember 2019, tahap kedua penyerahan untuk 689 KK, diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya di halaman Balai Desa Trangsan Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo, Kamis (26/12) siang.

"Tahun ini ada 1.470 unit paket bantuan RTLH, tahap kedua kali ini diserahkan 689 dialokasikan untuk 7 kecamatan, bantuan ini berbentuk stimulan membantu peningkatan kualitas rumah Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Harapannya Kabupaten Sukoharjo terbebas dari RTLH," kata Wardoyo.

Tujuh kecamatan tersebut adalah kecamatan Grogol sebanyak 140 unit, Bendosari 69 Unit, Mojolaban 70 unit,  Polokarto 81 Unit, Kartasura 154 unit, Gatak 93 Unit dan Kecamatan Baki 82 unit.

Dilaporkan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Ir. Suraji MT, dari pemutakhiran base data terpadu tahun 2015 (PBDT-2015), pada akhir tahun 2015 masih terdapat 17.982 unit RTLH. Selama kurun waktu tahun 2015-2018 sudah tertangani sebanyak 3.832 unit RTLH.

"Pada akhir tahun 2018 Kabupaten Sukoharjo masih ada 14.150 unit RTLH. Pada Tahun 2019 ini, dari Pemkab mendapatkan alokasi RTLH sebanyak 1470 unit, semua sudah diserahkan," kata Suraji.

Suraji mengatakan Pemkab Sukoharjo akan maksimal mengupayakan bagi masyarakat yang belum mendapatkan bantuan, dengan mengusulkan dalam program dari jalur BSPS Kemen PU-PR, DAK Kemenkeu, RTLH Provinsi Jateng, Dana CSR Bank Jateng atau perusahaan perusahaan lain diwilayah Sukoharjo. Juga bantuan RTLH dari APBD Kabupaten.