74 Pendaftar Berebut 55 Posisi Relawan Demokrasi KPU Sukoharjo

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukoharjo melaksanakan proses rekrutmen tahap wawancara bagi calon Relawan Demokrasi Pemilu 2019, Rabu (16/1).


Ada 74 pendaftar yang memasukkan berkas lamaran, yang akan dipilih 55 relawan yang akan membantu KPU melakukan sosialisasi Pemilu 2019.

"Relawan Demokrasi (relasi) akan membantu KPU melakukan sosialisasi pemilu, hingga pelaksanaan teknis kepemiluan," kata Nuril Huda, Ketua KPU Sukoharjo, Selasa (16/1).

Komisioner KPU Sukoharjo Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, Suci Handayani menambahkan, relasi akan diklasifikasi beberapa segmen, agar lebih tepat sasaran.

"Relasi kita bagi sasaran atau klasifikasi, seperti segment netizen, pemilih pemula, perempuan, keluarga, disabilitas, pemuda, kebutuhan khusus dan keagamaan," kata Suci.

Setelah lolos seleksi Relasi akan diberi pembekalan berupa Bintek, diberi fasilitas kelengkapan identitas dan juga bahan sosialisasi.

Pendaftaran 1-16 Januari 2019, pada hari terakhir pendaftaran langsung bersamaan dengan seleksi wawancara. Pengumuman 17 Januari 2019, langsung dilakukan persiapan bintek.

"Relasi akan bekerja 3 bulan, diharapkan bisa ikut mensukseskan pemilu," imbuh Suci.

Ditambahkan Suci, diluar sosialisasi yang masif, mereka akan menjadi agen-agen untuk memberikan pendidikan kepada pemilih dan sosialisasi.