Aktivitas Perdana Bupati Dan Wakil Bupati Karanganyar Lakukan Tradisi Menanam Pohon

Kondisi hujan deras yang mengguyur Karanganyar sejak siang tadi, tidak menyurutkan animo masyarakat untuk hadir dalam perayaan pelantikan bupati dan wakil bupati Karanganyar 2018-2023, Juliyatmono-Rober Christanto.


Sebagai wujud syukur usai dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah, Sabtu (15/12) di gedung Grandhika Bhakti Praja, Semarang, malam harinya dengan mengambil lokasi di area Taman Pancasila, menggelar syukuran. Mengundang beberapa elemen seperti Muspika, tokoh masyarakat dan warga Karanganyar dengan bintang tamu Tukul Arwana.

Dalam pidato perdana, Juliyatmono sampaikan dirinya bersama dengan Rober Christanto meminta doa dan dukungan seluruh masyarakat Karanganyar untuk membantu pemerintahannya agar Gemah Ripah Loh Jinawi Tata Tentrem Kerta Raharja.

"Murah sandang, murah pangan. Suasana kondusif, hidup berdampingan dengan baik. Karena bumi Karanganyar ini bumi yang sangat berkah," jelasnya Sabtu (15/12).

Dirinya juga meminta dukungan pada semua pihak untuk bisa mewujudkan visi misi lima tahun ke depan agar berjalan dengan baik. Mereka memiliki lima program unggulan yakni infrastruktur menyeluruh agar semua akses terbuka dengan baik, pemberdayaan ekonomi rakyat, pendidikan dan kesehatan gratis, desa sebagai pusat pertumbuhan, serta peningkatan kualitas keimanan, sosial budaya, pemberdayaan perempuan, pemuda dan olahraga.

"Semoga lima program unggulan itu dapat berlangsung dengan baik. Atas persetujuan seluruh anggita DPRD Kabupaten Karanganyar," tandasnya.

Setibanya di Karanganyar Juliyatmono dan Rober Christanto langsung mengawali kerja pertama mereka dengan menanam pohon trembesi secara simbolis di halaman belakang kantor Setda Karanganyar.

"Aktivitas menanam pohon ini rutin dilaksanakan sejak lima tahun terakhir setiap tanggal 15 Desember. Saat pelantikan pertama saya lima tahun lalu juga seperti ini. Penanaman pohon ini juga bagian kegiatan dari Karanganyar Ijo Royo-royo yang diselenggarakan Pemkab Karanganyar melalui Dinas Lingkungan Hidup," pungkasnya.