Ayo Naik Bus Tayo Di Taman Pakujoyo Sukoharjo

Destinasi wisata lokal Taman Pakujoyo yang berada di Kelurahan Gayam Kabupaten Sukoharjo makin mempersolek diri. Setelah persiapan water park yang akan direalisasikan tahun 2019, kini hadir lagi satu wahana baru yakni Bus Tayo.


Ya, bus Tayo yang ada ditelevisi, kini hadir nyata di Taman Pakujoyo dan bisa dinaiki keliling kota Sukoharjo. Memang bentuknya sedikit berbeda dengan Bus Tayo seperti kartun di televisi, karena bis hasil modifikasi dari Marjono, terdiri dua lantai seperti bis tingkat.

"Kami didukung oleh banyak pihak untuk membuat Taman Pakujoyo menjadi taman wisata murah meriah untuk masyarakat Sukoharjo. Kali ini ada Bus Tayo, nama singkatan dari Taman Pakujoyo. Memang bentuknya mirip dengan tokoh kartun yang sedang disukai anak anak," kata Lurah Gayam, Havid Danang, Selasa (20/11).

Selasa kemarin, Bus Tayo yang belum resmi diluncurkan tengah melakukan uji coba trayek atau jalur lintasan. Diperkirakan rute bis ini sepanjang 1 km mengitari Kelurahan Gayam atau di sekitar Taman Pakujoyo.

Bus warna merah dengan gambar dan tulisan 'Kereta Tingkat Wisata Pakujoyo' ini terdiri dua lantai. Bagian atas tidak beratap, berjajar kursi. Total kursi diatas dan dibawah sekira 30 tempat duduk.  

"Soal harga tiket juga belum disepakati, kemungkinan berada di kisaran Rp 5 ribu. Tiket resmi nanti akan diumumkan saat launching, diagendakan dalam waktu dekat," imbuh Havid.