Bagikan Beras dan Helm, Satlantas Blora Sosialisasikan Keselamatan Lalu Lintas

Satlantas Polres Blora bagikan beras dan helm di Simpang 4 Biandono, Blora, Jawa Tengah, Minggu (10/3) siang. Rubadi/Dok.RMOLJateng
Satlantas Polres Blora bagikan beras dan helm di Simpang 4 Biandono, Blora, Jawa Tengah, Minggu (10/3) siang. Rubadi/Dok.RMOLJateng

Guna menarik perhatian warga Satlantas Polres Blora bagikan beras dan helm kepada masyarakat di Simpang 4 Biandono, Blora, Jawa Tengah, Minggu (10/3).


Selain para ojol, beras juga dibagikan pada para tukang becak yang mangkal di Simpang 4 Biandono. Sementara helm, diberikan secara selektif pada para pengendara yang tertib berlalu lintas. 

Kasat Lantas Polres Blora AKP Felix Moe menyampaikan, kegiatan itu merupakan rangkaian Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2024 Polres Blora.

"Itu, untuk mewujudkan kamseltibcarlantas di Kabupaten Blora," terangnya.

Rencananya, kegiatan itu akan terus dilaksanakan, agar dapat menggugah kesadaran warga agar tertib berlalu lintas. Terlebih jelang Ramadan dan Idul Fitri 1445 H.

"Selain pembagian pamflet keselamatan, kita juga bagikan beras dan helm bagi warga yang tertib berlalu lintas, " ucap mantan Kasat Lantas Polres Temanggung tersebut. 

Dia menjelaskan, adanya pelanggaran lalu lintas di tahun 2023 di Blora telah mengalami penurunan signifikan dibandingkan tahun 2022.

Pihaknya berharap di tahun 2024 pelanggaran semakin turun. "Sebagaimana total tilang di tahun 2023 sebanyak 278.022 lembar, turun dibandingkan tahun 2022 dengan jumlah 485.368 lembar. Mari bersama turunkan lagi," pintanya.