Bakar Sampah di Tegal Akibatkan Kebakaran

Para pengendara melintas di Slawi-Tegal melambatkan laju kendaraan saat melintasi kepulan asap tebal disebabkan kebakaran lahan.


Petugas Damkar mendapat informasi dari salah seorang warga pada Kamis (25/5) pukul 13.15 WIB bergegas menuju lokasi kebakaran berada dekat di RS MITRA KELUARGA Slawi Jl. Ahmad Yani.

Tiga orang petugas penjinak api terdiri dari Henis, Tutut dan Hary dengan sigap menjinakkan api berkobar-kobar karena terpaan angin cukup kencang.

Petugas sudah sangat terlatih itu hanya dalam waktu singkat berhasil menjinakkan api. Dalam peristiwa tersebut tidak ada kerugian material dan korban jiwa. Kebakaran cepat teratasi dan butuh waktu 30 menit petugas menjinakkan api.

Komandan Regu, Henis mengatakan, penyebab kebakaran ditimbulkan dari seseorang sengaja membakar sampah. Namun karena tidak ditunggu api cepat membesar tak terkendali hingga dengan cepat merambat dan melalap lahan seluas 2000 M2.

"Kebakaran ini disebabkan karena ada yang membakar sampah, terlihat dari bekasnya yang ada didepan,ada tumpukan sampah yang terbakar dan tidak ditunggui" ungkap Henis.

Dari pengalaman sebelumnya lahan terbakar tersebut juga pernah terjadi pada tahun lalu, "Lahan ini  tiap tahun mengalami kebakaran, seperti halnya lahan yang berada di belakang MC Mejasem" tutur Hary salah satu dari anggota pemadam kebakaran.