Dua pemain PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto dan Finky Pasamba sebelumnya absen dalam beberapa pertandingan Laskar Mahesa Jenar di BRI Liga 1 2021/2022.
- Laga Kandang Persiku Vs Nusantara FC Ajang Pembuktian Bonggo Pribadi Arsiteki Tim Macan Muria
- Talenta Muda MilkLife Soccer Challenge Siap Berlaga di JSSL Singapura
- Pj Gubernur Jateng Janjikan Bonus Bagi Atlet Domestik Pemecah Rekor Nasional
Baca Juga
Baik Hari Nur mau pun Finky absen karena mengalami cedera. Namun kini kondisinya telah membaik jelang melawan PSS Sleman di pekan ke-31 BRI Liga 1 2021/2022.
“Hari Nur sebelumnya mengalami cedera di lutut saat lawan Bali United, namun kini sudah membaik dan sudah bergabung ke latihan. Terkait bisa main atau tidak lawan PSS, itu nanti akan didiskusikan dengan tim pelatih,” kata dokter tim PSIS, I Kadek Rengkuh pada Senin (14/3).
Berbeda dengan Hari Nur, Finky yang kondisinya sudah membaik masih membutuhkan perawatan dari fisioterapis di pinggir lapangan dan belum bergabung dengan rekan-rekannya untuk latihan reguler.
“Kalau Finky masih latihan terpisah di pinggir lapangan dengan fisioterapis. Finky sebelumnya mengalami cedera saat lawan Borneo. Sama seperti Hari Nur, kondisi Finky akan terus kami pantau jelang pertandingan,” pungkasnya.
- Berhadiah Sapi, Ribuan Warga Blora Ikut Jalan Sehat
- PMS Open Danrem 074/Wrt Jadi Ajang Pencarian Bibit Atlet Tenis Meja
- Karanganyar Jadi Salah Satu Venue ASEAN Para Games 2022