Belum Aman, Jafri Sastra Genjot Performa PSIS

PSIS Semarang bersiap menjamu Barito Putera di Stadion Moch. Soebroto, Magelang 14 Oktober mendatang.


Pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra, menyatakan persiapan tersebut dilakukan mulai dari sekarang. Kata dia, tak ada waktu untuk libur.

Hari ini, kami ingin memulihkan stamina pemain. Kami jadwalkan relaksasi dan berenang," kata Jafri Sastra, saat dihubungi, Minggu (7/10).

Jafri menyatakan dirinya masih terus mempelajari kekuatan Barito Putera. Menurutnya waktu efektif untuk persiapan hanya empat hari.

"Saya rasa itu cukup untuk meracik skema permainan sekaligus mempelajari kekuatan mereka,"  ujarnya.

Jafri mengatakan latihan intens telah menjadi rancangan program tim pelatih. Dia ingin agara program latihan bisa membuat performa PSIS semakin meningkat.

"Jadi saat pertandingan nanti, anak-anak kembali pada top performance mereka. Sehingga pola permainan yang sudah dirancang bisa berjalan dengan maksimal," pungkas dia.