Indri Agus Velawati, anak Bupati Grobogan, Sri Sumarni diangkat menjadi Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) dalam mutasi dan rotasi yang digelar pemerintah daerah setempat, Rabu (3/1).
- LPG Langka, Polda Jateng Waspada Penyalahgunaan Di Seluruh Kabupaten Dan Kota
- KAI Belum Perbaiki Lagi Jalur Rel Jakarta Surabaya Di Gubug
- Jalur Jakarta-Surabaya Selesai Perbaikan, Tapi KAI Terapkan Kembali Pengalihan Rute
Baca Juga
Indri yang sebelumnya menduduki posisi sebagai Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan itu dilantik bersama empat pejabat lainnya di Pendapa Kabupaten Grobogan.
Pelantikan ditandai dengan sumpah dan penandatangan oleh Bupati Grobogan, Sri Sumarni dan diikuti sejumlah pejabat yang dilantik.
Dalam pesannya, Bupati meminta para pejabat yang baru saja dilantik maupun yang dirotasi untuk segera menyesuaikan diri.
"Pejabat baru dengan semangat baru harus bisa lebih cepat lebih sat set gas pol," katanya.
Bupati melanjutkan pelantikan ini berdasarkan Undang Undang Nomor 20 tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara bahwa Kebijakan dan manajemen ASN didasarkan pada Kualifikasi, kompetensi dan Kinerja yang diberlakukan secara adil dan wajar dengan tanpa diskriminasi.
"Adapun tujuannya adalah memastikan jabatan di birokrasi Pemerintah diduduki oleh orang-orang yang profesional, kompeten dalam melaksanakan tugas berdasarkan nilai dasar, kode etik dan kode perilaku ASN," paparnya
Pelantikan dan pengambilan sumpah ini dilaksanakan dengan dasar terbitnya rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara melalui Surat Ketua KASN Nomor B-4902/JP.00.00/12/2023 perihal Rekomendasi Hasil Sekleksi Terbuka JPT Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Grobogan.
"Dengan dilantiknya beberapa Pejabat Administrator menjadi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama maka perlu dilakukan juga pengisian jabatan yang kosong, supaya roda pemerintahan berjalan dengan baik dan lancar," pungkasnya.
Tercatat ada lima jabatan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Grobogan.
Kelimanya yaitu Teguh Prijadi yang semula menjabat Inspektur Pembantu III pada Inspektorat kini menjabat Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan pada Sekretariat Daerah.
Afi Wildani yang semula menjabat sebagai Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah naik menjadi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah.
Kurnia Saniadi yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Wirosari kini menjabat sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah.
Sementara itu Mudzakir Walad yang semula menjabat Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan pada Sekretariat Daerah menjadi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika.
Sedangkan Putri Bupati Grobogan Sri Sumarni yaitu Indri Agus Velawati yang semula menjabat Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan kini dilantik menjadi Kepala Dinas Sosial.
Kemudian sebanyak 25 pegawai negeri sipil, pejabat administrator dan pengawas di lingkungan pemerintah mengalami rotasi.
- LPG Langka, Polda Jateng Waspada Penyalahgunaan Di Seluruh Kabupaten Dan Kota
- KAI Belum Perbaiki Lagi Jalur Rel Jakarta Surabaya Di Gubug
- Jalur Jakarta-Surabaya Selesai Perbaikan, Tapi KAI Terapkan Kembali Pengalihan Rute