Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Daerah Muhammadiyah (MPK PDM) Kota Surakarta Gelar kegiatan Baitul Arqam pada 11-12 Maret 2023 berlangsung di SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Surakarta.
- Pemkot Solo Gelar Kirab Budaya Semarakkan Trade Industry and Invesment Working Group
- 79 Bhabinkamtibmas Polres Kebumen Dikukuhkan Sebagai Tracer Covid
- Bantu Bibit Tanaman Buah, Ketua Komisi B DPRD Jateng : Dorong Pengembangan Buah Lokal
Baca Juga
Materi Baitul Arqam meliputi pemahaman agama, ideologi Muhammadiyah, dan gerakan dakwah Muhammadiyah.
Kegiatan resmi dibuka oleh Ketua PDM Kota Surakarta, K.H. Subari. Diikuti oleh 70 peserta dari tiga Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) yaknu PCM Kottabarat, Banjarsari, dan Solo Utara.
Menurutnya, Baitul Arqam sebagai pembekalan dalam meneguhkan pimpinan, pengurus, dan anggota agar lebih bermuhammadiyah dan memahami tentang asas serta tujuan dari Muhammadiyah.
"Sehingga terbentuk kader-kader yang handal untuk kelangsungan kehidupan organisasi Muhammadiyah ke depan,” jelasnya dalam rilis tertulis diterima RMOLJateng, Minggu (12/3).
Ketua Majelis Pendidikan Kader (MPK) PDM Kota Surakarta, K.H. Ahmad Sukidi menambahkan, tujuan kegiatan meneguhkan kader-kader untuk meneruskan perjuangan Muhammadiyah dan menggerakkan dakwah Islam melalui Muhammadiyah.
"Dengan mengusung tema terwujudnya kader yang berintegritas, profesional, dan mencerahkan," lanjutnya.
Dia mengharapkan, dengan kegiatan tersebut akan terbentuk kader-kader yang akan meneruskan perjuangan Muhammadiyah dan menggerakkan dakwah Islam melalui Muhammadiyah.
Pihaknya juga mengapresiasi Ketua PCM dan SMP Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta telah memberikan pelayanan luar biasa.
"Gurunya ramah-ramah dan sekolahnya rapi bersih sehingga menjadi ikon sekolah-sekolah Muhammadiyah,” tandasnya.
- Dandim 0721/Blora Bakar Semangat Satgas TMMD ke-122 dan Warga Sidomulyo
- 17 Tahun Aksi Kamisan, Pelanggaran HAM Masih Jadi Persoalan Serius
- UNS Bantu Alat Deteksi Longsor Untuk BPBD Karanganyar