DPC PKB dan Gerindra Salatiga Jalin Komunikasi Politik

Koalisi Jelang 2024

Komunikasi politik dijalin antara DPC PKB Salatiga dan DPC Partai Gerindra menuju koalisi kedua partai menjelang Pemilu 2024.


Jalinan komunikasi ini tampak terlihat jelas saat pengurus DPC PKB Salatiga silaturahmi ke Kantor DPC Partai Gerindra di kawasan Jagalan, Tingkir, Salatiga, Kamis (23/6). 

Ketua DPC Partai Gerindra, Yuliyanto mengatakan, silaturahmi dibangun saat ini wujud komunikasi intens menghadapi 2024. 

"Karena, tanpa ada komunikasi di lapangan susah dan tidak terjadi gesekan. Sehingga, kami sangat menyambut baik dan merespon positif atas kehadiran pengurus DPC PKB hingga pilkada dan dapat menjalani program dengan tertata secara apik," ungkapnya. 

Ia pun tak menampik, komunikasi berujung koalisi partai antara DPC PKB dan DPC Partai Gerindra Salatiga meneruskan di lini pusat. Sehingga, sudah pasti akan ada dampak positif yang ditimbulkan di lini DPC. 

"Dampak positifnya apa pasca kerjasama ini, yang pasti komunikasi yang dibangun tidak hanya untuk pilkada dan pilpres saja. Namun ujung-ujungnya untuk kemaslahatan warga serta mengawal pembangunan Salatiga," imbuhnya. 

Sementara, Ketua DPC PKB Saiful Mashud menambahkan, berkaitan dengan momentum komunikasi di lini atas yakni DPD dan DPP/ DPW terjalinnya komunikasi hingga level bawah. 

"Sepertinya semesta mendukung. Komunikasi antar politik adalah biasa, tapi kemudian di antara DPP Gerindra dan PKB sangat luar biasa bisa ke lini daerah kabupaten kota sehingga mengubah konstelasi politik, di level terendah," terangnya. 

Dia menambahkan, DPC PKB menjalin komunikasi baik dan dibangun di wilayah Salatiga diharapkan bisa memberikan manfaat bagi warga hingga Pemilu 2024. Diakui, membangun Salatiga tidak bisa dilakukan sendiri namun harus dilakukan bersama-sama.