Gelar Konvoi Besar-besaran Kelilingi Semarang, Belasan Gangster ABG Ditangkap

Polisi Membubarkan Puluhan Remaja Gangster Yang Lakukan Konvoi Keliling Kota Semarang Pada Minggu (31/03) Malam. Istimewa/Dicky A Wijaya/RMOLJateng
Polisi Membubarkan Puluhan Remaja Gangster Yang Lakukan Konvoi Keliling Kota Semarang Pada Minggu (31/03) Malam. Istimewa/Dicky A Wijaya/RMOLJateng

Puluhan anak-anak remaja yang mengatas namakan 'Gangster Semarang' lakukan konvoi kendaraan keliling kota dan diduga akan tawuran, Minggu (31/03) malam. Aksi para Anak Baru Gede (ABG) itu menghebohkan dan masyarakat dibuat resah. 


Beberapa video gangster yang berisi anak-anak remaja itu saat konvoi ramai diunggah di media sosial Instagram. Alhasil, ribuan komentar negatif dari masyarakat membanjiri postingan-postingan yang menampilkan video aksi konvoi. 

Saat video konvoi diunggah, terlihat gangster ABG itu berteriak-teriak sambil menyalakan kembang api. Warga netizen di media sosial menduga bahwa anak-anak usia belasan yang ikut-ikutan gangster itu sedang mabuk miras. 

Aksi meresahkan itu akhirnya dibubarkan aparat kepolisian. Para gangster ABG dikejar polisi dan diminta untuk membubarkan diri. Polisi akhirnya menangkap belasan remaja gangster yang diduga akan tawuran. 

Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar, menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan masyarakat dan kemudian ditindak lanjuti. Aksi dibubarkan paksa karena kepolisian khawatir gerombolan itu bakal melakukan tawuran. 

"Iya, ada laporan dari masyarakat di Libas, sehingga kita tindak lanjuti," terang Irwan, Minggu (31/03) malam. 

Aksi gangster anak-anak remaja itu kocar-kacir dan bubar saat rombongan konvoi bertemu jajaran Patroli Perintis Presisi Samapta Polrestabes Semarang. Belasan remaja berhasil diamankan, mereka diduga berencana akan tawuran karena membawa senjata tajam.