Hendak Tawuran, Puluhan Pemuda Diamankan Polisi

Polsek Pedurungan Semarang mengamankan 10 pemuda yang diduga akan melakukan tawuran di Tlogosari Semarang, Kamis (17/5/2018) dini hari. Dari tangan salah satu pemuda tersebut didapati beberapa senjata tajam mulai sabit dan parang.


Kapolsek Pedurungan Kompol Mulyadi menerangkan pemuda yang berusia mulai dari 18 hingga 20 an tahun itu digiring ke Polsek sekitar pukul 02.00 WIB.

"Jadi jelang sahur pertama di bulan Ramadan  mereka malah kepergok warga di sekitar Tlogosari akan menyerang kelompok lain," terang Mulyadi saat dihubungi melalui ponselnya, Kamis (16/5).

Mulyadi menambahkan, mendapat laporan anggota piket datang langsung menggelandang para pemuda tersebut. Dari pemeriksaan petugas menemukan berbagai senjata tajam.

"Jadi mereka belum tawuran melainkan anak-anak bergerombol yang diduga akan tawuran karena kedapatan membawa senjata tajam, lalu diamankan dan di beri pembinaan," jelas  Mulyadi.

Para pemuda yang kedapatan membawa senjata tajam itu baru dipersilakan pulang siang harinya setelah dijemput orang tua masing-masing.

"Saya minta buat surat pernyataan dihadapan para orang tua, biar bapak ibunya tahu kelakuan anaknya diluar, kalau nggak begitu nanti orang tua cuma ngerti kelakuan anaknya baik kalau di rumah," pungkas Mulyadi.