Ibu Negara Bersama Oase Kabinet Kerja Kunjungi PAUD Gilingan

Rombongan Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) bersama istri Wapres Mufidah Jusuf Kalla dan rombongan yang terdiri dari ibu-ibu Oase Kabinet Kerja kunjungi Pos Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Putra Pertiwi Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Kamis (5/9).


Dua balita berpakaian khas Jawa menyambut kehadiran ibu negara dengan memberikan rangkaian bunga ucapan selamat datang.

Selanjutnya dihibur dengan tarian Pinguin dari siswa PAUD.

Usai acara sambutan, Iriana mengajak  tanam berupa tanaman sayuran hijau. Usai menanam sayur, ibu negara mengajak dan mengajarkan anak-anak tersebut mencuci tangan yang baik dan benar.

Dilanjutkan acara tanya jawab antara Iriana bersama anak-anak PAUD. Iriana meminta kepada siswa PAUD untuk berani nyanyi yang akan mendapatkan hadiah

"Ayo ini siapa namanya, mau nyanyi apa. Yang nyanyi nanti dapat hadiah," tanya Iriana.

Mereka akhirnya menyanyikan lagu bersama dengan lagu Balonku Ada Lima, Dondong Apa Salak, Bintang Kecil dan sebagainya.

Puncak acara Iriana memberikan beberapa bantuan seperti bibit tanaman, peralatan sekolah, peralatan makan, buku-buku dan masih banyak lagi. Disamping itu juga pemberian tempat cuci tangan permanen di lima lokasi.

Diantaranya Paud Putra Pertiwi, Paud Kasih Bunda, Paud Laudia, Paud Wijaya Kusuma dan Paud Insan Mulia. Acara ditutup dengan foto sesi bersama dengan anak-anak PAUD dan guru pembimbingnya. Selanjutnya rombongan meninggalkan PAUD menuju lokasi acara lain.