Mantan Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo, mendatangi Satlantas Polresta Solo. Kedatangannya untuk membayar tilang, karena sang istri terkena Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang elektronik.
- Kader PDIP Solo Laporkan FX Rudy ke Mapolresta
- Selepas Jabatan Walikota Solo, FX Rudy Melayani Umat di Gereja
- Terima Sanksi Akibat Dukung Ganjar, Rudy Pulang Disambut Yel Yel Kader
Baca Juga
"Istri saya kena tilang ELTE karena tidak mengenakan sabuk pengaman," kata Rudy setiba di Satlantas Polres Surakarta, Rabu (23/3/2022).
Rudy yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Solo itu mengaku menerima surat tilang pada Selasa (22/3/2022) kemarin.
Surat itu dikirim via kantor pos ke kediaman Rudi di Kelurahan Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Solo.
"Saya dapat surat itu, ternyata ilang ELTE. Hari ini langsung mendatangi Satlantas Polresta Solo untuk membayar tilang tersebut." Imbuh Rudy.
Dijelaskan Rudy, saat itu, Endang Rudyatmo hendak menuju ke SMA Pangudi Luhur Solo untuk mengantarkan obat kepada anaknya pada Selasa (15/3/2022).
Endang ditemani sopir. Namun dia kedapatan tak mengenakan sabuk pengaman.
Hingga akhirnya, dia tertangkap kamera CCTV ELTE di kawasan Tugu Wisnu pada pukul 15.41 WIB.
"Datanya juga detail, dari gambarnya, hingga waktu dan tempatnya. Dengan ELTE ini masyarakat akan lebih berhati-hati, karena dengan jarak yang begitu jauh masih terlihat jelas," ujarnya.
Disana, Rudi dijelaskan oleh petugas tata cara pembayaran, yang cukup dengan mentransfer uang sesuai nominal denda tilang. Saat itu Rudy membayar denda sebesar b151 ribu.
"Sistem pembayaran tilang ini luar biasa, tidak ada transaksi tunai, langsung transfer. Sehingga kepercayaan kepada polisi meningkat," imbuhnya.
Dia mengimbau kepada masyarakat agar lebih taat aturan lalulintas.
Termasuk memperhatikan kendaraan mereka yang sudah dijual, agar segera dibalik nama. Sebab, polisi akan mengirimkan surat tilang ELTE ke alamat identitas kendaraan.
- Kader PDIP Solo Laporkan FX Rudy ke Mapolresta
- Selepas Jabatan Walikota Solo, FX Rudy Melayani Umat di Gereja
- Terima Sanksi Akibat Dukung Ganjar, Rudy Pulang Disambut Yel Yel Kader