Jateng Targetkan Angka Kemiskinan dan Pengangguran Turun

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mendorong setiap daerah untuk menyiapkan program-program prioritas khususnya yang terdampak akibat pandemi. Pemprov Jateng menargetkan untuk menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran, utamanya akibat pandemi Covid-19.


Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mendorong setiap daerah untuk menyiapkan program-program prioritas khususnya yang terdampak akibat pandemi. Pemprov Jateng menargetkan untuk menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran, utamanya akibat pandemi Covid-19.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengatakan hal tersebut menyusul pelaksanaan Masa Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan konsultasi publik penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Jateng tahun 2022.

"Kami minta semua menginventarisir beberapa hal, khususnya terkait pandemi. Kondisi pandemi yang menggempur seluruh sektor, harus menjadi ukuran pertama dalam penyusunan program," kata Ganjar, Rabu (10/2).

Ganjar menjelaskan, prioritas utama pihaknya adalah program dengan target penurunan angka kemiskinan. Selain itu, pengurangan angka pengangguran, penyelesaian sektor kesehatan dan upaya untuk meningkatkan ekonomi juga tak kalah penting untuk diselesaikan.

"Termasuk sektor lain seperti infrastruktur dan masukan dari difabel, komunitas anak, perempuan, nelayan, petani dan lainnya harus ditampung untuk ditindaklanjuti," pungkasnya.[sth]