Kapolrestabes Semarang : Gereja Gunakan Barcode Untuk Pindai Jemaat Saat Perayaan Paskah Mendatang

Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar mengintruksikan jajaranya untuk hadir dalam setiap kegiatan masyarakat teeutama menjelang peringatan hari paskah di semua gereja yang mengadakan kegiatan tersebut.


Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar mengintruksikan jajaranya untuk hadir dalam setiap kegiatan masyarakat teeutama menjelang peringatan hari paskah di semua gereja yang mengadakan kegiatan tersebut.

Hal ini untuk mengantisipasi kejadian teror atau ancaman lainya yang kemaren terjadi di depan gereja Katedral pada Minggu (28/3/2021).

"Kami juga sudah berkordinasi dengan jajaran TNI untuk pengamanan gereja di Semarang. Diamping menggerekan potensi internal dari gereja masing-masing," ungkap mantan Kapolrestabes Makasar usai apel pagi di Maprestanes Semarang.

Kombes Irwan Anwar juga menyebut, bahwa pihaknya telah menghimbau pada pengurus gereja untuk melakukan mekanisme kegiatan yang tentunya mengedapankan Protokol Kesehatan.

"Pihak gereja udah menyidakan barcode bagi jemaat. Jadi tidak setiap orang boleh dan bebas masuk dalam gereja. Jumlahnya sudah diatur, bagi yang ridak tertampung jemaat bisa melakukanya secara virtual," imbuhnya.

Sedangkan pengamanan dilakukan secara stationer dan patroli di titik-titik yang dianggap rawan terjadinya tindak pidana dan pelanggaran hukum.

Selanjutnya dalam waktu dekat sebelum peringatan paskah pihaknya juga akan melakukan sterlilasi di gereja yang akan dijadikan tempat perayaan.

"Kita Sterilisasi sebelum dilakukan perayaan paskah," tutupnya.