Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengapresiasi anggota Kepolisian RI peraih penghargaan Hoegeng Awards 2023, yang digelar di Gedung The Tribrata Dharmawangsa, Jakarta Selatan.
- 24 Ruas Jalan di Aceh Rusak, KSP: Pemerintah Pusat Ikut Tangani
- Festival Kota Lama Mulai Diadakan Besok
- Ketum PWI : Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Baca Juga
Dalam penghargaan Hoegeng Awards 2023 ada lima kategori. Yakni 'Polisi Berdedikasi', 'Polisi Inovatif', 'Polisi Tapal Batas dan Pendalaman', 'Polisi Pelindung Perempuan dan Anak', dan 'Polisi Berintegritas'.
Terpilih lima orang polisi yang meraih penghargaan. Penerima Hoegeng Awards 2023, Polisi Berdedikasi Brigadir Fitriani Maisyarah, Polisi Inovatif Kombes Kusworo Wibowo, Polisi Pelindung Perempuan dan Anak: AKP Yuni Utami, Polisi Tapal Batas dan Pedalaman AKP Makruf Suroto, Polisi Berintegritas Kombes Darmanto
"Tentunya ini menjadi kebanggaan buat kita semua karena jurinya yang sangat luar biasa ketokohannya, independensinya, dan tentunya apa yang jadi keputusan beliau tentunya sangat bisa dipertanggungjawabkan," ujar Kapolri Sigit, dalam rilisnya Minggu (16/7/2023).
Untuk itu, mantan Kabareskrim Polri ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada para dewan juri dan anggota yang terpilih dalam penghargaan Hoegeng Awards 2023.
Sigit menegaskan, penghargaan yang diterima adalah suatu kebanggaan, namun di sisi lain menjadi amanah yang harus dilaksanakan.
"Karena memang harapan kita dengan momentum Hoegeng Awards, kita bisa mewarisi semangat Hoegeng untuk lahirkan Hoegeng-Hoegeng baru yang tentunya disesuaikan dengan kondisi dan tantangan saat ini," ucap Sigit.
Lebih lanjut, mantan Kapolda Banten ini pun yakin masih banyak anggota Polri yang memiliki hal baik dan positif, namun belum terlihat.
Ia pun meminta para anggota Polri yang belum terpilih sebagai nominasi Hoegeng Awards agar terus berkarya dan berbuat baik untuk masyarakat.
"Apa yang kalian kerjakan semuanya bagian dari amanah yang harus kita kerjakan. Jadikan itu amal ibadah sehingga semuanya dilakukan dengan ikhlas," tutur Sigit.
Lebih dalam, Sigit menyebut saat ini jajaran Kepolisian harus lebih dekat dan melayani masyarakat dengan baik. Bahkan, bisa dicintai oleh masyarakat guna mewujudkan institusi Polri yang jauh lebih baik lagi.
"Harapan kita kalian semua anggota-anggota bisa lebih dekat dengan masyarakat, bisa lebih baik dalam melayani masyarakat dan kita harapkan kalian semua bisa dicintai masyarakat untuk menjaga institusi kita agar bisa lebih baik, dalam melindungi melayani dan mengayomi masyarakat," pungkas Sigit.
- Lestari Moerdijat : Perbaiki Tata Kelola Pendistribusian Vaksin
- Berkolaborasi dengan Pemkot Semarang, Grab Hadirkan 500 Unit Motor Listrik
- Dua Unit Ambulans Siaga "MIK Semar" Akan Segera Dilaunching