Wafatnya Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aria (KGPAA) Mangkunegara IX pihak keluarga maupun para putra-putri tidak mendapatkan firasat ataupun pesan khusus.
- Kapolda Jateng Cek Kesiapan Terminal Mangkang Jelang Puncak Arus Mudik
- Kendalikan Inflasi Lewat Festival UMKM
- Tahun Ini Semarang Targetkan Jadi Kota Layak Anak Kategori Utama
Baca Juga
Hal itu disampaikan Gusti Putri Mangkunegara IX, permaisuri penguasa Pura Mangkunegaran usai prosesi pemakaman di Astana Girilayu Matesih.
"Tidak ada firasat, mungkin karena Kanjeng Gusti begitu pinter menyembunyikan, atau kami yang tidak memahami," jelasnya, Minggu(15/8).
Menurut Gusti Putri sebelum meninggal, kondisi kesehatannya sudah membaik. Tinggal menunggu masa pemulihan. Selera makan juga baik dan tidak ada pantangan apapun.
"Dirawat secara home care dari RS Pertamina Pusat. Beliau sudah mencapai titik kesembuhan. Tinggal pemulihan," bebernya.
Meski sangat kehilangan namun, Gusti Putri menilai meninggalnya beliau, Mangkunegara IX sudah ketentuan dari Allah.
"Semua sudah sesuai garis dari Gusti Allah. Semua pasti memiliki garisnya sendiri," pungkasnya.
- Kepala BBSPJPPI Kementrian Perindustrian: Pelaku IKM Harus Mengetahui Tantangan
- Kaum Syarikat Islam Banjarnegara Tak Boleh Padam Semangat Dakwah
- Ribuan Warga Magelang Antusias Menyambut Para Biksu Tudhong