Ketua DPRD Salatiga: Guru Belum Vaksin Tapi Sekolah Sudah Buka 5 April

Ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit mendesak dan mendorong Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga segera memvaksin tenaga pengajar/ guru se-Salatiga.


Ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit mendesak dan mendorong Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga segera memvaksin tenaga pengajar/ guru se-Salatiga.

Permintaan Dance ini dengan pertimbangan segera dibukanya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tingkat sekolah menengah atas (SMA) sederajat.

"Evaluasi yang perlu dipersiapkan para sekolah, yakni tenaga pengajar se-Salatiga belum divaksin. Untuk mendorong dan mendesak agar DKK Salatiga segera memprioritaskan tenaga pengajar atau guru se-Salatiga segera divaksin," kata Ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit usai Sidak, Rabu (24/3).

Ia mengungkapkan, prioritas para guru harus diutamakan karena saat ini tenaga PTM tingkat sekolah menengah atas akan segera dibuka.

Dance menyayangkan, jika pada akhirnya aktivitas belajar mengajar di Salatiga berjalan direncanakan tanggal 5 April 2021, tapi justru tenaga pengajar belum divaksin. Ia menganggap akan sia-sia.

'Wajib dilakukan vaksin bagi tenaga pengajar. Kekhawatiran saat PTM digelar dan diminta Protkes benar-benar diperhatikan tapi gurunya belum di vaksin, percuma 'dong'," tandasnya.

Sesuai jadwal Pemerintah Provinsi, tanggal 5-13 April 2021 uji coba tahap pertama baru jenjang SMP, SMA dan SMK/ MA serta SMP.