Sebanyak 2.500 personel kepolisian akan diturunkan dalam pembukaan Muktamar ke48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (19/11).
- Dua Tahun Vakum, Kirab Merah Putih Haul Mbah Depok Kembali Digelar
- Komitmen Kuat Pemerintah Dan Masyarakat Prasyarat Pengendalian Covid-19
- MPR RI : Maksimalkan Pemanfaatan Aplikasi Peduli Lindungi dalam Pengendalian Covid-19
Baca Juga
Sementara dari pantia muktamar sendiri akan menerjunkan 1.200 anggota Kokam dari Jawa Tengah untuk membantu melakukan pengamanan.
Ketua Pmpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Tengah, Eko Pujiatmoko mengapresiasi Polresta Solo yang bekerjasama dengan Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) dalam melakukan pengamanan muktamar.
"Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan Kapolresta Kombes Pol Iwan Saktiadi untuk pengamanan Muktamar ke 48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Kota Solo," ucap Eko Pujiatmoko, Senin (14/11).
Dirinya berharap kerjasama yang baik antara panitia muktamar dengan jajaran TNI, Polri maupun pemangku kepentingan lainnya mampu menjadi kunci sukses penyelenggaraan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Kota Solo.
Terpisah saat memberikan pengarahan pada Apel Kokam Jawa Tengah di Lapangan Parkir Stadion Manahan, Kapolresta Solo Kombes Pol. Iwan Saktiadi menyatakan mengenai keberhasilan pengamanan pelaksanaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah,kuncinya adalah koordinasi dan kerjasama bersama.
"Kuncinya adalah koordinasi dan kerjasama bersama. Oleh sebab itu saya sebagai Kapolresta Surakarta menaruh harapan besar partisipasi dan ikut serta peran aktif rekan-rekan sekalian bersama kami di lapangan," tandas Kapolresta Solo.
- 407 Anak Kehilangan Orang Tuanya Akibat Covid-19, PKK Kota Semarang Berikan Santunan
- Biaya Operasional Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Besar Bakal Dikelola Langsung Kemenag
- Perjuangan Ratu Kalinyamat Harus Jadi Inspirasi Penguatan Maritim Nasional