Konsultasi Daring Gratis Untuk Para Pejuang Isoman

Puluhan dokter di Indonesia menginisiasi konsultasi daring melalui telemedicine gratis untuk pasien isolasi mandiri Covid-19.


Para dokter dari berbagai alumni perguruan tinggi dan tersebar di seluruh Indonesia tersebut mencantumkan nomer WhatsApp, akun Telegram hingga akun Instagram beserta hari dan jam untuk konsultasi daring. 

Salah satu dokter yang berpartisipasi, dr Noverian Yoshua mengatakan, pasien isolasi mandiri (isoman) yang merasa kesulitan namun belum bisa ke fasilitas kesehatan terdekat bisa memanfaatkan layanan ini. 

"Kami seperti tempat curhat pasien untuk membantu mengatasi permasalahan mereka," ungkap dokter kelahiran Papua ini. 

Dalam konsultasi via daring tersebut, dia bisa menerima ratusan keluhan dari pasien isoman. Namun begitu, ada beberapa ketentuan dalam konsultasi ini. Diantaranya hanya menerima chat, tidak menerima telefon atau video call kecuali dokter meminta. 

"Kami juga tidak menerima penulisan resep antibiotik, antiparasit dan antivirus. Selain itu, kami tidak bisa memberikan atau mengirimkan obat gratis," ungkap alumnus dari Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro tersebut. 

Ketentuan lain, lanjut dia, tenaga kesehatan tersebut juga tidak bisa mencarikan ambulans, ketersediaan rumah sakit hingga tes swab gratis. 

"Kami hanya konsultasi, jika kondisi pasien mengkhawatirkan akan disarankan ke rumah sakit," ungkap dia.