Partai Gerindra mengumpulkan 100 koordinator saksi untuk Pemilu 2024 di Kabupaten Batang. Mereka diberi bimbingan teknis agar bisa siap memenangkan pemilu.
- Tiga Caleg PKB Hanif Dhakiri, Bisri Romly dan Sukirman Bersaing Ketat di Wilayah DPR RI Jateng X
- Ajukan 13 Gagasan, Jashak Berkomitmen Dukung Haji Ischak di Pilkada Tegal 2024
- Politikus PDIP Ajak Generasi Muda Sukai Politik
Baca Juga
Hal itu disampaikan Koordinator saksi Gerindra Jateng untuk Dapil X DPR RI serta Dapil XIII DPRD Jateng, Aziz Swarsono, saat ditemui, Selasa (9/1).
"Hari ini kami melakukan bimtek dengan mengundang koordinator saksi kecamatan. Nantinya setelah dari sini, mereka akan melakukan bimtek untuk saksi TPS," katanya.
Pihaknya membekali para saksi dengan aturan main KPU saat pemilu sehingga bisa mengawal pemilu. Mulai dari perhitungan suara tingkat TPS hingga tingkat pusat.
Aziz mengungkapkan, pada Pemilu 2024, jumlah orang ingin menjadi saksi Partai Gerindra atau Prabowo-Gibran membludak. Bahkan dirinya terpaksa menolak pendaftar.
Keadaan itu berbanding terbalik dengan Pemilu 2014 serta 2019. Saat itu pihaknya kesulitan mencari saksi.
"Kami dengar dari kolega kami (partai koalisi) mereka kesulitan mencari saksi. Tapi Gerindra berbeda. Ini tanda kemenangan Prabowo," ucap Aziz.
Ia menyebut ada syarat khusus menjadi saksi Gerindra yaitu harus loyal pada Prabowo Subianto dan Gerindra.
- Gerindra Salatiga Targetkan Delapan Kursi DPRD
- Paryono : Jaga Netralitas ASN dan Kades Saat Pilkada
- Ambil Formulir di Gerindra, Arif Sugiyanto Dapat Dukungan Sudaryono