Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang melantik 15 anggota Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) di Ballroom Hotel Atria Magelang, Kamis (16/5). Pelantikan dilakukan oleh Ketua KPU Kota Magelang, Misbachul Munir.
- Kapolres Boyolali Memberikan Apresiasi Terhadap Instansi Pendukung Operasi Ketupat Candi 2025
- Tidak Kendor Walau Sudah H+2 Pilkada
- KPU Kota Semarang Mulai Distribusikan Logistik Pilkada dan Pilwakot
Baca Juga
Mereka akan bertugas selama tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang tahun 2024.
Wakil Wali Kota Magelang, KH. M Mansyur, beserta jajarannya dan beberapa pejabat Forkopimda Kota Magelang, turut hadir menyaksikan prosesi pelantikan tersebut.
Kepada anggota PPK yang baru dilantik, Kiai Mansyur meminta agar melaksanakan tugas dengan penuh pengabdian dan dedikasi tinggi, disiplin, profesional, dan tanggung jawab.
"Senantiasa berkoordinasi secara intensif dengan berbagai pihak, di setiap tahapan proses pelaksanaan. Dari persiapan sarana prasarana, tahap pemungutan suara, penghitungan suara sampai penetapan hasil perolehan hasil suara, sehingga dapat berjalan secara sukses dan lancar," paparnya.
Dia mengingatkan, agar anggota PPK menguasai dan mematuhi segala ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga tidak akan ada penyalahgunaan dalam bentuk apapun.
Kiai Mansyur berharap, angka partisipasi masyarakat pada Pilkada 2024 dapat meningkat signifikan, baik kuantitas maupun kualitas. Dia pun mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dengan datang ke TPS untuk memilih.
“Prinsipnya bermuara pada kemajuan dan kejayaan negeri. Maka, kami berpesan kepada anggota PPK agar melaksanakan tugas mulia ini dengan penuh pengabdian, disiplin, profesional, dan tanggung jawab,” ungkapnya.
Misbachul Munir mengatakan, setelah dilantik seluruh PPK langsung mengikuti bimbingan teknis dengan narasumber dari Komisioner KPU Jawa Tengah. Hal ini sebagai bekal mereka dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) sebagai anggota PPK.
“Sebagai eksekutor, kita KPU di daerah, termasuk PPK harus menjaga nama baik KPU. Kami minta rekan-rekan anggota PPK betul-betul menjalankan tupoksi masing-masing dengan baik,” ujarnya.
Sepekan usai pelantikan PPK akan ada pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih di Kota Magelang. Pilkada kali ini tidak hanya untuk pemilihan Wali Kota Magelang (Pilwakot) saja, tapi juga Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah (Pilgub).
“Agar jalannya Pilwakot dan Pilgub lancar dan sukses, kuncinya koordinasi. Kita harus selalu koordinasi satu sama lain, tidak hanya dengan KPU, tapi juga dengan seluruh stakeholder agar Pilkada berjalan sukses,” kata Munir.
Turut hadir Ketua Bawaslu Kota Magelang Maludin Taufiq, Anggota KPU Kawa Tengah, dan segenap tamu undangan dari berbagai stakeholder.
- Kapolres Boyolali Memberikan Apresiasi Terhadap Instansi Pendukung Operasi Ketupat Candi 2025
- Betulkah Retret Kepala Daerah Akan Efektif Tingkatkan Kinerja? Begini Menurut Pengamat Undip
- KPU Jawa Tengah Tetapkan Pemenang Pilkada Serentak 2024, Jadwal Kemungkinan Mundur Sampai Maret