Lima Pasien Covid-19 Dirawat di RSUD Salatiga Sembuh

Lima pasien positif Covid-19 yang sempat dirawat di RSUD Salatiga, kembali dinyatakan sembuh.


Tercatat, Jumat (25/6) kelima pasien diantar langsung oleh tim medis ke rumah masing-masing.

"Kita kembali menyembuhkan lima pasien positif Covid-19 sebanyak lima orang. Hati ini tadi langsung kita antar ke rumah masing-masing. Kelimanya adalah klaster Blondo Celong," tandas Direktur RSUD Salatiga dr Sri Eko Pamudji saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (26/6).

Sehingga dr Pamudji menegaskan, total pasien positif Covid-19 yang berhasil disembuhkan RS plat merah milik Pemkot Salatiga itu sebanyak 24 orang.  

Sebelumnya, tiga pasien pertama pertama RSUD Salatiga yakni kasus 04-05 dan 06 dari klaster Eropa yang terdiri dari orang tua, anak hingga cucu ini sempat dirawat sejak tanggal 15-30 April 2020.

Setelah dilakukan swab dua kali dinyatakan negatif dan dinyatakan sembuh.

Ketiga pasien positif Covid-19 tersebut merupakan rujukan Dinas Kesehatan Kota Salatiga ke RSUD Salatiga.

"Sembuhnya para pasien positif Covid-19 ini diakui dr Pamudji karena lolaborasi ‘teamwork’ medis RSUD Salatiga," imbuhnya.