Dinas Kesehatan Kota Semarang akan mendirikan lima posko saat libur Lebaran 2022. Posko ini nantinya akan memberikan fasilitas vaksinasi bagi pemudik yang belum melakukan booster hingga edukasi protokol kesehatan.
- Abdul Hakam: Rutin Peregangan, Kurangi Rasa Nyeri Otot saat Bekerja
- Pemkot Solo Kebut Vaksinasi Pelajar
- Jateng Siaga Penuh Hadapi Lonjakan Kasus
Baca Juga
Kepala Dinas Kesehatan Kot Semarang, M. Abdul Hakam mengatakan kelima posko akan didirikan dilokasi yang banyak dikunjungi masyarakat baik pemudik maupun warga Semarang seperti tempat wisata dan tempat keramaian lainnya.
Hakam mengatakan kelima posko akan didirikan di exit Tol Kalikangkung, Tol Banyumanik, Rest Area 424, Mangkang, dan Simpanglima. Posko akan dibuka mulai H-7 hingga H+7 Lebaran.
"Kita lihat H-15 Lebaran Kota Semarang sudah padat, apalagi H-7 sampai H+7. Kenaikan kasus yang sempat kami prediksi sebisa mungkin kami antisipasi dengan baik," kata Hakam saat ditemui di Kantor Dinasnya, Rabu (20/4).
Selain melakukan edukasi protokol kesehatan dan vaksinasi, posko juga akan melayani pemudik yang membutuhkan pertolongan medis ringan saat melakukan perjalanan mudik melintasi Kota Semarang.
Selain itu, petugas kesehatan juga akan berkeliling ke beberapa tempat keramaian untuk tetap melakukan edukasi prokes pada masyarakat.
"Misalnya di Posko Terminal Mangkang, mereka harus menyasar ke pengguna transportasi seperti supir, penumpang. Lalu melakukan skrining dan random sampling. Yang belum di vaksin ya kita vaksin," ungkapnya.
Petugas tidak hanya mengunjungi saru tempat saja untuk melakukan edukasi dan vaksinasi keliling, namun juga akan mendatangi lokasi keramaian didekat posko.
Sebut saja Terminal Mangkang, maka petugas juga diminta untuk mendatangi Semarang Zoo. Sementara petugas di posko Simpang Lima juga diminta untuk mendatangi pusat keramaian seperti mal.
"Teman-teman bisa sasar 100 atau 200 sehari asalkan satu viel bisa habis karena kalau buka viel itu 6-8 jam harus habis. Satu viel sendiri bisa untuk 15 - 20 sasaran," tandasnya.
- RSUD Mijen Diresmikan, Pemkot Semarang Sediakan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Di Wilayah Jauh Pusat Kota
- Polres Purbalingga Gelar Vaksinasi Massal Bagi 1.000 Orang
- Bupati Kendal Canangkan Vaksinasi Ibu Hamil