Mahasiswa UNIBBA Kunjungi DPRD Surakarta Belajar Trifungsi DPRD

Kantor DPRD Kota Surakarta terima kunjungan mahasiswa Universitas Bale Bandung (UNIBBA) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Jurusan Ilmu Pemerintahan.


Mereka belajar mengenai trifungsi DPRD, mulai dari fungsi legislasi, bugeting dan pengawasan, termasuk soal sinergitas legislatif dengan eksekutif. 

Rombongan diterima langsung Wakil Ketua DPRD, Taufiqurrahman, di ruang Graha Paripurna. 

Wakil Ketua DPRD Surakarta, Taufiqurrahman memberikan, penjelasan trifungsi DPRD dan juga relasi legislatif dengan Eksekutif.

"Wajah Surakarta saat ini mengalami banyak perubahan karena duet kepemimpinan Wali Kota Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Teguh Prakosa," jelas Taufiqurrahman, Rabu (25/1). 

Banyak destinasi wisata direvitalisasi, misalnya area Taman Puro Mangkunegaran. Pekan depan segera dibuka wisata Solo Safari. 

"Semua ini pasti akan meningkatkan ekonomi masyarakat,” lanjutnya. 

Ditambahkan Taufiqurrahman, DPRD yang merupakan mitra sejajar Pemerintah Kota Surakarta akan selalu mensupport inovasi yang dilakukan Wali Kota Gibran Rakabuming Raka. 

“Sepanjang untuk kepentingan rakyat, DPRD pasti akan selalu mendukung," tandasnya. 

Sekretaris Program Studi Ilmu Pemerintahan UNIBBA, Widdy Yuspita Sari Ningrum sampaikan, kunjungan ke DPRD Kota Surakarta itu merupakan bagian dari proses pembelajaran mata kuliah Hukum Tata Pemerintahan.

"Kami ingin tahu trufungsi DPRD, khususnya yang berkaitan dengan kebijakan Pemerintah Kota Suakarta tahun 2020-2021," ucapnya.  

Terkait alasan memilih Kota Surakarta sebagai lokus dari proses pembalajaran itu, karena selama ini relasi terbangun antara legislatif dan eksekutif di Kota Surakarta sangat baik.

"Kami lihat di Surakarta sangat baik, itu yang ingin kami pelajari. Selain itu kami tertarik kepada sosok Mas Gibran. Beliau berhasil membuat banyak perubahan di Solo," lanjut Widdy.

Selain ke Kantor DPRD Kota Surakarta, para Mahasiswa UNIBBA ini juga melakukan kunjungan ke Pemkot Surakarta.