Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, menghadiri serah terima jabatan Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Jawa Tengah pada Kamis (14/8).
- Perpanjangan Dua Hari, Jumlah Pelamar PPPK Formasi 2023 Kota Salatiga Total 1.175
- Kunjungi Kebumen, Kapolda Tegaskan Sikap Netralitas Harus Dipegang Anggota
- Peringati Hari OTDA, Wali Kota Semarang Tekankan Tiga Hal Penting
Baca Juga
Acara yang berlangsung di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah ini menandai pergantian kepala dari Hari Wiwoho kepada Karyadi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur.
Sementara itu, Hari Wiwoho telah ditugaskan sebagai Inspektur Utama di Inspektorat Penegakan Integritas BPK RI.
Nana Sudjana mengapresiasi kinerja Hari Wiwoho, yang selama masa jabatannya telah memastikan pengelolaan keuangan di Pemprov Jateng maupun di pemerintah kabupaten/kota berjalan dengan baik.
Ia menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang terjalin selama ini.
"Selama menjabat sebagai Kepala Perwakilan BPK Jateng, terutama dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, pencapaian ini dapat kami laksanakan dengan baik," ujar Nana.
Ia berharap, kepemimpinan Karyadi akan membawa peningkatan dalam sinergi dan kolaborasi, khususnya dalam transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
Nana juga menyoroti bahwa rekomendasi yang telah diberikan oleh BPK membantu Pemprov Jateng dalam menciptakan sistem pemerintahan yang baik, serta mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama 13 tahun berturut-turut.
Anggota V BPK RI, Ahmadi Noor Supit, menambahkan bahwa tingkat penyelesaian tindak lanjut atas rekomendasi hasil pemeriksaan BPK di Provinsi Jateng sangat baik, dengan capaian 93,52% hingga akhir 2023, jauh di atas target nasional yang sebesar 75%.
Meski capaian ini sudah baik, Ahmadi tetap menekankan pentingnya peningkatan berkelanjutan dan mengingatkan bahwa jika ada kendala, Pemprov Jateng dapat berkonsultasi dengan BPK Perwakilan Jawa Tengah.
- Wakil Presiden Ma'ruf Meminta Upaya Penanggulangan Bencana Di Indonesia Lebih Cermat Dan Inovatif
- Luapan Sungai Sambong, Sisakan Lumpur Tebal
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja