Obor Kirab Api PEPARNAS XVII 2024 Disambut Tarian Bambangan Cakil

Tiba Pendopo Rumah Dinas Bupati Karanganyar
Obor Api diserahkan oleh atlet NPC dan diterima Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi. Selanjutnya api dinyalakan di bokor (tempat) yang telah disediakan.  Dian Tanti/RMOLJateng
Obor Api diserahkan oleh atlet NPC dan diterima Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi. Selanjutnya api dinyalakan di bokor (tempat) yang telah disediakan. Dian Tanti/RMOLJateng

Jadi salah satu lokasi perhelatan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII 2024, Karanganyar jadi salah satu lokasi singgahnya obor Api dari Merapen yang akan dinyalakan di Stadion Manahan saat pembukaan Peparnas.


Torch relay atau pawai obor Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 akan tiba di Kabupaten Karanganyar pada Sabtu (28/9) sekitar pukul 14.00 WIB.

Pawai Obor berhenti di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Karanganyar, selanjutnya dibawa menuju Pendapa Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Karanganyar. 

Obor Api tiba disambut dengan tarian Bambangan Cakil, selanjutnya Obor Api diserahkan oleh atlet NPC dan diterima Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi. Selanjutnya api dinyalakan di bokor (tempat) yang telah disediakan. 

PJ Bupati Karanganyar sampaikan pemerintah Kabupaten Karanganyar juga mendukung event Peparnas 2024. Ada 2 cabang olahraga yang digelar di Karanganyar di Kolam Renang Intanpari dan GOR UTP. 

"Terima kasih atas kepercayaannya Karanganyar menjadi tuan rumah dua lokasi pertandingan," papar Timotius, Sabtu (28/9). 

Kedepannya pemusatan bagi atlet NPC dilaksanakan di Karanganyar. Saat ini sedang dibangun training center bagi atlet National Paralympic Committee (NPC) di Kelurahan Delingan, Karanganyar. 

"Sepertinya untuk Jawa Tengah pemusatan latihan juga di sini," ucap Timotius. 

Sementara, Ketua Pelaksana PB Peparnas Solo 2024, DB Susanto, menyampaikan, torch relay tersebut melintasi lima daerah kota/ kabupaten. Dari Grobogan akan menuju ke Kabupaten Boyolali, Karanganyar, Sukoharjo, dan berakhir di Kota Solo. 

"Empat daerah yang dilewati torch relay, merupakan kabupaten/kota dengan wilayahnya digunakan sebagai venue kegiatan. Untuk Karanganyar ada 2 venue yakni kolam renang Intanpari dan GOR UTP," pungkasnya.